Kepsek : Ini Untuk Menghindari Jajanan Mengandung Borak

Kamis, 21 April 2016 09:35:04 958
Kepsek : Ini Untuk Menghindari Jajanan Mengandung Borak
Kepsek SDN18 Sumarni dan Lurah Kampung Baru serta Binmas Anton saat berbincang sebelum memasang spanduk pelarangan berjualan PKL di SDN 18 dan 20.

Senapelan, Inforiau - Dalam rangka mengantisipasi terjadinya kecelakaan, keselamatan dan kesehatan, pihak SDN 18 dan 20 Senapelan serta Pemerintahan Kelurahan Kampung Baru bersinergi untuk melakukan sosialisasi dalam rangka melakukan penertiban terhadap lalu lintas di jalan kulim dan PKL.

Disampaikan Lurah Kampung Baru, Ali Munir bahwa sosialisasi penertiban ini untuk menghindari agar anak-anak sekolah terutama di SDN 18 dan 20 tidak membeli jajanan di depan sekolah mereka.

Soalnya, itu sangat membahayan keselamatan dan kesehatan mereka. Makanya pihaknya menyampaikan kepada Pedagang Kaki Lima (PKL) yang berada di sekitar sekolah untuk tidak berjualan lagi.

"Ya kita berikan tenggang waktu paling lambat hari ini terakhir, besok (Jumat) sudah bersih dari PKL maupun lainnya. Jika pun  masih ada yang berjualan kita berikan peringatan dan bila perlu kita angkut gerobak," katanya.

Hal senada disampaikan Kepsek SDN 18 Sumarni bahwa sinergitas yang dibangun ini bertujuan untuk menghindari yang pertama tentunya kemacetan apalagi jalan kulim ini merupakan akses menuju ke Payung Sekaki yang sangat padat arus lalu lintas.

Yang kedua yaitu menghindari kecelakaan terhadap anak yang selam ini sangat rawan terjadi. Yang ketiga yaitu untuk menghindari anak-anak dari makanan yang tidak sehat karena beberapa waktu lalu Wali Kota Pekanbaru Dr Firdaus MT mengatakan jajanan di setiap sekolah rata-rata mengandung borak dan zat pewarna dan ini sudah diuji balai POM Pekanbaru.KIM

KOMENTAR