Anggota DPRD Riau Serap Aspirasi Warga Rohil

Minggu, 28 Agustus 2016 23:17:30 1089
Anggota DPRD Riau Serap Aspirasi Warga Rohil
Anggota DPRD Provinsi Riau Firdaus SAg menggelar reses dengan masyarakat Labuhan Tangga Besar, Kecamatan Bangko, Rohil. RT
Bagansiapiapi, inforiau.co - Anggota DPRD Provinsi Riau Firdaus SAg menggelar reses dengan masyarakat Labuhan Tangga Besar, Kecamatan Bangko, Rohil. Reses dipusatkan di gedung PKM STAI Ar-Ridha, Sabtu (27/8).
 
Firdaus disambut langsung Ketua Umum Yayasan Ar-Ridha, Rusli Efendi, Ketua STAI Ar-Ridha, Agus Salim, dosen, mahasiswa, Datuk Penghulu Labuhan Tangga Besar serta masyarakat.
 
Firdaus sempat mengisahkan dinamika berorganisasi sewaktu mahasiswa bersama Ketua Umum Yayasan Ar-Ridha, H Rusli Efendi.
 
Firdaus juga menyatakan, setelah memperjuangkan aspirasi, banyak tak dikerjakan karena tak sesuai aturan, namun untuk jalan lintas pesisir, melalui Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Riau, telah dianggarkan Rp417 miliar.
 
“Saya sempat ekspose di koran, kalau Riau tak mampu, lepaskan Palika bergabung dengan Sumut,” sindirnya.
 
H Rusli Efendi menginformasikan, Yayasan Ar-Ridha berdiri sejak tahun 1999 dan sudah 17 tahun. Dengan jurusan STAI Ar-Ridha Manajemen Pendidikan Islam (MPI), Komunikasi dan Penyiaran Islam (KPI), Manajemen Dakwah, Ekonomi Sariah, dan Perbankan Syariah.
 
Saat ini sudah memiliki aset cukup banyak, mulai PKM dan gedung perkuliahan, asrama, studio tv, radio dan dalam waktu dekat akan membuat film berjudul Negeri Seribu Kubah dengan bintang film mahasiswa dan orang luar, mengisahkan sejarah Rokan Hilir sebagai negeri seribu kubah dengan upaya meningkatkan SDM.
 
Ketua STAI Ar-Ridha, Agus Salim, SH, M.PdI, menjelaskan, empat program studi sudah berjalan dikampus mereka, MPI, KPI, Manajemen Dakwah dan Ekonomi Syariah dan sudah melahirkan 80 sarjana dan 89 persen sudah memiliki pekerjaan tetap, dan untuk wisuda tahun ini merupakan wisuda perdana bagi Prodi KPI.
 
Dalam reses tersebut dilakukan dialog antara Firdaus dengan masyarakat dan mahasiswa, Sri Annisah mengeluhkan kesulitan mendapatkan buku, masyarakat Palika meminta solusi pembangunan Masjid Nurul Hidayah dan Ketua LPM/LPPM Muhammad Alham, M.Si meminta bantuan dana penelitian.
 
Firdaus diajak Rusli Efendi untuk meninjau radio kampus dan diberi kesempatan untuk menggelar dialog interaktif, dilanjutkan dengan menunjungi studi Ar-Ridha Tv ditempat ini juga dilakukan wawancara ekslusif, labor komputer dan labor bahasa. RTC

KOMENTAR