BMKG: Riau Nihil Titik Panas

Kamis, 12 Mei 2022 09:44:03 264
BMKG: Riau Nihil Titik Panas
Peta prakiraan cuaca dan hotspot BMKG Pekanbaru

Inforiau - Berdasarkan prakiraan cuaca dari Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Pekanbaru, untuk di wilayah Provinsi Riau, Kamis 12 Mei 2022, untuk pagi hingga sore nanti cerah.

Namun untuk malam hari ada potensi hujan dengan intensitas ringan terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Rokan Hilir, Kabupaten Pelalawan, Kabupaten Bengkalis, Kabupaten Siak, Kabupaten Kepulauan Meranti, Kabupaten Indragiri Hilir, Kota Pekanbaru dan Kota Dumai.

Lalu pada dini hari juga cerah berawan. Namun ada potensi hujan dengan intensitas ringan terjadi di sebagian wilayah Kabupaten Indragiri Hilir.

Sementara untuk suhu udara 23.0 – 34.0 °C. Kelembapan udara :* 55 – 97 %. Angin Tenggara - Barat Daya / 10 – 40 km/jam.

Sedangkan prakiraan gelombang laut di perairan Provinsi Riau berkisar antara 0.50 – 1.25 m atau kategori rendah.

Kemudian untuk titik panas (Hotspot) update pukul 23.00 wib di pulau Sumatera terdapat 31 titik. Dengan sebaran, Bengkulu 12 titik, Lampung 4 titik, Sumatera Barat 2 titik, Sumatera Selatan 9 titik,Kepulauan Riau 1 titik, Bangka Belitung 3 titik, Riau tidak ditemukan titik panas, atau nihil.*

KOMENTAR