Hadiri Pisah sambut Camat Bukit Raya, Camat Abdimas Doakan Ka BKPSDM Sukses dan Amanah

PEKANBARU--- Bagi setiap seorang Aparatur Sipil Negara (ASN) mutasi dan rotasi merupakan hal yang sangat biasa dalam meningkatkan kinerjanya. Selama ini sosok Masykur Tarmizi selaku Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kota Pekanbaru menjadi panutan dan barometer dalam mengemban tugas sebagai Camat Tenayan Raya.
Demikian Disampaikan Camat Tenayan Raya Abdimas Syahfitra SIP saat menghadiri kegiatan pisah sambut Camat Bukit Raya pada Kamis (7/2/2019) kemarin.
" Saya atas nama kedinasan dan pribadi mengucapkan selamat kepada pak Masykur Tarmizi Purna Praja 16 yang diamanatkan menjadi Kepala BKPSDM Kota Pekanbaru, selanjutnya kepada pak Wahyu Idris menjabat Camat Bukit Raya. " Teriring doa untuk keduanya semoga amanah dan sukses selalu di tempat yang baru untuk mewujudkan Pekanbaru Smartcity Madani, " harapnya.
Sebelumnya, Acara pisah sambut Camat Bukit Raya dilakukan antara Maskur Tarmizi SSTP MSi yang sekarang sebagai kepala BKP SDM Pekanbaru. Sementara, pejabat yang menggantikannya adalah Wahyu Idris sebelumnya Lurah Air Putih Kecamatan Tampan.Kim