Kadis Dikpora Kampar Apresiasi 2 SD Muhammadiyah Kerjasama dengan SD dari Malaysia

Bangkinang - Kepala Dinas Pendidikan Pemuda dan Olahraga (Kadis Dikpora) Kabupaten Kampar H.M Aidil mengapresiasi kerjasama antara SD Muhammadiyah 019 Bangkinang dan SD Muhammadiyah Full Day School dengan Sekolah Kebangsaan Seri Geliga Terengganu Malaysia. Kerjasama ini diyakini bakal meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Kampar.
Hal itu disampaikan oleh Aidil saat mewakili Pj. Bupati Kampar H. Hambali, SE, MH saat penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) ketiga belah pihak pada Senin (26/2/2024).
Penandatangan itu langsung dipimpin oleh kepala sekolah ketiga belah pihak yaitu Kepala Sekolah SD 019 Bangkinang Mustain dan SD Muhammadiyah Kampa Full Day School Rahmat, S.Ag, M.Sy dengan Guru Besar Sekolah Kebangsaan Malaysia Rasiah Binti Omar.
Aidil mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Kampar menyambut baik dan mengapresiasi kerja sama ini. Mudah-mudahan dengan kerja sama ini Pendidikan di Kabupaten Kampar khususnya Muhammadiyah bisa lebih maju lagi walaupun Muhammadiyah ini sudah maju.
“Saya berharap Pimpinan Muhammadiyah yang ada di Kampar ini untuk saling berbagi yang mana kerja sama dengan negara lain sangat bagus sehingga kemajuan Pendidikan SD/SMP/SMA yang ada di Kabupaten Kampar bisa bersaing di jaringan Internasional,” ungkapnya.
M. Aidil berharap kerja sama ini bisa berkelanjutan ke depan untuk meningkatkan akademik dan Pengembangan Kualitas Pendidikan.
“Semoga kerja sama dengan Sekolah Kebangsaan Seri Geliga Terengganu Malaysia ini memotivasi bagi sekolah sekolah yang ada di Kabupaten Kampar.” tutupnya.
Selanjutnya Guru Besar Sekolah Kebangsaan Malaysia Rasiah Binti Omar mengucapkan apresiasi sambutan hangat yang di berikan oleh SMA Muhammadiyah dan SD 019 Muhammadiyah serta banyak menyampaikan berbagai program unggulan dari lembaga pendidikan di Indonesia khususnya Pendidikan di Kabupaten Kampar.
“Kami dapat saksikan bawasanya, kegiatan pembelajaran di Malaysia dan di sini sedikit berbeda tapi keseluruhannya tujuan tetap sama untuk memajukan Pendidikan Agama Islam. Kami juga berusaha dalam proses pendidikan Agama Islam ini semakin baik.” ungkapnya.
Diakhir acara, penyerahan cendramata antara SD Muhammadiyah 019 Bangkinang dan SD Muhammadiyah Kampa Full Day School dan Sekolah SMA Muhammadiyah Bangkinang dengan Sekolah Kebangsaan Seri Geliga Terengganu Malaysia.