Kapal Berpenumpang Terbakar di Pulau Ayer Kepulauan Seribu

Kamis, 27 April 2017 10:35:50 1456
Kapal Berpenumpang Terbakar di Pulau Ayer Kepulauan Seribu
Jakarta, Inforiau.co - Sebuah kapal terbakar di perairan Pulau Ayer, Kepulauan Seribu. Penumpang dan awak kapal berhasil diselamatkan.
 
Petugas Dinas Pemadam Kebakaran Jakarta Utara, Eko mengatakan, kapal tersebut terbakar pada Kamis (27/4/2017) sekitar pukul 08.35 WIB. Belum diketahui berapa jumlah penumpang dan awak kapal yang ada di kapal tersebut.
 
"Iya betul, kebakaran kapal, kapal predator," kata Eko saat dihubungi detikcom.
 
 
Eko mengatakan, informasi yang diperoleh, kapal tersebut awalnya berangkat dari dermaga 17 hendak berlayar ke Pulau Resort. Di dalam perjalanan, kapal terbakar di wilayah perairan Pulau Ayer.
 
"Penumpang dan awak kapal sementara selamat, kebetulan ada kapal patroli dari Polair Polda Metro, dibantu sama Polair dan nelayan sekitar," ujarnya.
 
Belum diketahui penyebab kebakaran tersebut. Petugas gabungan masih melakukan penanganan. dtc

KOMENTAR