Lintas Tokoh di Riau Akhir Pekan Ini Gelar Silaturahim

Minggu, 30 Oktober 2022 22:05:30
Lintas Tokoh di Riau Akhir Pekan Ini Gelar Silaturahim
Asisten I Setdaprov Riau, Masrul Kasmy di acara pertemuan lintas tokoh di Riau

Inforiau - Sebagai upaya mewujudkan masyarakat Riau yang madani dan bermartabat, terdapat lima kriteria kualitas yang perlu dipenuhi.

Pernyataan tersebut disampaikan Asisten I Sejretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Riau, Masrul Kasmy saat mewakili Gubernur Riau dalam acara Silaturahim Lintas Tokoh 2022 yang ditaja oleh Mathla'ul Anwar, Ahad (30/10).

"Pertama, masyarakat yang menjunjung tinggi moral, etika dan supermasi hukum sebagai resonasi dari kualitas iman dan takwa," ujar Masrul.

Kedua, masyarakat yang mamlu berfikir dengan logis, sistematis dan konsisten sebagai resonasi dari kualitas fikir.

"Sehingga disamping mampu menggali dan mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi, yang berdaya saing tinggi. Serta mampu menghargai perbedaan," katanya.

Kemudian, masyarakat yang mampu berkarya secara profesional dengan berlandaskan pada metode, teknologi dan inovatif.

Selanjutnya, masyarakat yang efisien dan produktif dalam berbagai bidang kehidupan sebagai resonasidari kualitas kerja.

"Terakhir, masyarakat yang memiliki kualitas hidup yang sejahtera. Meliputi pendapatan, kesempatan kerja dan pendidikan," ucapnya.

Namun untuk menyukseskan hal diatas, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau tidak bisa melaksanakannya sendiri, perlu juga dukungan dari berbagai pihak mulai dari masyarakat, organisasi - organisasi, dan stakeholder terkait.

Untuk itulah, Masrul Kasmy berharap Mathla'ul Anwar dapat menjadi garda terdepan bersama Pemerintah dalam mensukseskan pembangunan di Bumi Melayu ini.

"Kami atas nama Pemprov Riau mengucapkan terima kasih yang sebesar - besarnya atas perhatian dan dukungannya, karena telah berpartisipasi aktif mendorong keberhasilan pembangunan di Provinsi Riau," kata Asisten I.

Sejalan dengan hal tersebut, Ketua Pengurus Wilayah Mathla'ul Anwar Provinsi Riau, KH Muhammad Mursyid menuturkan bahwa pihaknya siap bersinergi dalam menyukseskan program - program kerja pemerintah.

"Mathla'ul Anwar tentu ingin bersama bergandengan tangan, bagaimana melaksanakan program - program kerja pemerintah. Dari sini Insyallah bisa memberikan kemaslahatan yang besar kepada ummat dan masyarakat Riau," tutur Muhammad Mursyid.*

KOMENTAR