M Nasir Juara Lomba Karya Tulis Ilmiah se Kampar

Senin, 02 Mei 2016 22:02:23 1037
M Nasir Juara Lomba Karya Tulis Ilmiah se Kampar
Muhammad Nasir (baju hijau) seorang guru berprestasi di Kampar.
Kampar, inforiau.co - Pada kesempatan memperingati Hari Pendidikan Nasional ( Hardiknas) tentunya menjadi cambuk bagi tenaga pendidik dalam memberikan sebuah inovasi kepada siswa sebagai regenerasi unggulan di kemudian hari.
 
Belajar dari situ kita tertegun sejenak dengan seorang guru SMAN 1 Tambang, Muhammad Nasir SAg MPdi. Dari sekian ribu guru pria yang berdomisili di Desa Kemang Indah ini, ia mampu mengukir sebuah prestasi yang sangat membanggakan bagi dirinya pribadi dan juga sekolahnya.
 
Dalam ajang yang di gelar di Bangkinang beberapa waktu lalu, kategori karya tulis ilmiah berhasil di sapu bersih menjadi miliknya. Nasir pun di nilai sangat kreatif oleh kepala sekolah tempatnya mengabdi, seorang sarjana yang bisa memberikan kreativitas mengajar sehingga anak didik nyaman dan rindu di saat jam pelajaran nya.
 
"Saya salut dan cukup bangga dengan semua guru di sekolah ini, terlebih Nasir, karena sekolah bisa di nilai sukses dalam pendidikan kuncinya terletak pada guru," kata Khairullah Kepala SMAN 1 Tambang.
 
Di depan ratusan yang hadir pada sebuah acara pemberian hadiah kepsek ini pun langsung memberikan sebuah piagam penghargaan yang tentu saja menjadi motivasi bagi guru lain di kampar terlebih di sekolah ini.HEN

KOMENTAR