Maksimalkan Pelayanan, Imigrasi Pekanbaru Berikan Pelayanan Jemput Bola

Kamis, 02 Agustus 2018 10:09:29 493
Maksimalkan Pelayanan, Imigrasi Pekanbaru Berikan Pelayanan Jemput Bola
Plt Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru, Med Evawadi.

PEKANBARU, INFORIAU.co - Di bawah kepimpinan Plt Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Pekanbaru, Med Evawadi terus melakukan berbagai inovasi.

"Iya sejak diberlakukan secara online pelayanan permohonan pasport baru maupun pergantian e-paspor (paspor elektronik), kini tidak ada lagi antrian," ujar Evawadi.

Dijelaskan Evawadi pihaknya akan jemput bola dalam melakukan pelayanan.

"Kami sekarang sifatnya jemput bola, melayani masyarakat sebaik mungkin. Layanan di seluruh loket termasuk yang lansia. Jadi masyarakat yang tidak sempat mengurus dihari kerja pagi bisa ke sini mengurusnya siang dan sudah ambil antrian melalui aplikasi," ujar Evawadi Rabu (1/8). Di Kantor nya Jalan KH Ahmad Dahlan Sukajadi.

Ditambahkan Evawadi, sejak layanan pasport secara online diberlakukan, masyarakat merasa sangat terbantu. Dalam satu hari lebih dari 300 pemohon mendaftar untuk membuat paspor termasuk loket lansia, sementara kuota Imigrasi Pekanbaru hanya bisa menampung 200 orang.

Bahkan masyarakat lebih senang mengurus paspor lewat online karena sudah pasti menggunakan aplikasi, bagi masyarakat yang tidak bisa mengaksesnya kita bantu bahkan ada petugas kita membantu mendaftarkan.

"Jadi bagi masyarakat awam yang tidak tahu layanan online, kita melayani dengan jemput bola," jelas Evawadi.

Sejak ia ditugaskan sebulan lebih sebagai Plt Kakanim Pekanbaru, dirinya tidak mau masyarakat tidak di layani, cepat respon dengan warga yang melakukan permohonan paspor.

Terakhir Med Evawadi mengimbau kepada masyarakat yang ingin melakukan pembuatan paspor agar benar-benar melengkapi persyaratan seperti tiga dokumen wajib yaitu Ijazah, Akte dan Surat Nikah. kim

KOMENTAR