Pelayanan Terbaik Jadi Harapan Kapolda Sumbar di Peringatan HUT Bhayangkara ke-77

Sabtu, 01 Juli 2023 17:32:42 5702
Pelayanan Terbaik Jadi Harapan Kapolda Sumbar di Peringatan HUT Bhayangkara ke-77
Peringatan HUT Bhayangkara ke-77 di Padang Sumatera Barat

Inforiau - Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sumbar Irjen Pol Suharyono menjadi inspektur upacara peringatan Hari Bhayangkara ke-77.

Peringatan berlangsung di halaman Istana Gubernur Sumatera Barat, Sabtu (1/7/2023).

Kapolda Sumbar Irjen Pol Suharyono menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat Sumbar, yang selama ini telah mendukung kamtibmas.

“Kami juga sangat berharap, interaksi antara masyarakat dengan Polri terjalin hubungan yang sangat harmonis agar ke depan semakin tercapai kamtibmas yang kondusif,” kata Kapolda seperti dimuat Katasumbar

Ia menambahkan, permohonan maaf jika selama ini pelayanan polri khususnya Polda Sumbar belum optimal.

“Kami selalu berupaya untuk itu, melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya karena pelayanan prima adalah bagian dari grand strategi polri,” tambahnya.*

KOMENTAR