Penutupan MTQ Tingkat Kecamatan Sail,Juara Umum Diraih Kelurahan Tanjung Rhu.

Sabtu, 09 April 2016 09:40:48 1514
 Penutupan MTQ Tingkat Kecamatan Sail,Juara Umum Diraih Kelurahan Tanjung Rhu.
Camat Lima Puluh menyerahkan Piala bergilir juara Umum tingkat Kecamatan kepada Lurah Tanjung Rhu Aris Naldi.S.H. Pada acara MTQ tingkat Kecamatan Lima Puluh di Mesjid Paripurna Kelurahan Al-Fajariah.
Lima Puluh, inforiau - Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kecamatan Lima Puluh Kota Pekanbaru resmi ditutup oleh Camat Lima Puluh Akmal Waldi,S.Sos di Mesjid Paripurna Kelurahan Tanjung Rhu Al Fajariah.
 
Pada MTQ tingkat Kecamatan Lima Puluh Kelurahan Tanjung Rhu berhasil meraih juara Umum di tingkat Kecamatan. Untuk itu, Pihak Kecamatan mengutus Qari dan Qariah cabang Tilawah untuk bertanding ditingkata Kota Pekanbaru.
 
"Kita bersyukur, kegiatan MTQ tingakat Kecamatan telah salesai kita laksanakan di mesjid Paripurna Kelurahan ini. Untuk tahun depannya kita akan menyelenggarakan di kelurahan lainnya secara bergilir," kata Camat (8/4)
 
Dalam MTQ tingkat Kecamatan ini diikuti oleh empat perwakilan dari tingakat Kelurahan dan ditambah perwakilan dari LPTQ Kecamatan. MTQ tahun ini, pihak Kecamatan hanya memberlombakan tingkat Tilawah putra-putri pada anak-anak, remaja dan Dewasa.
 
Hal tersebut disampaikan dalam keputusan dewan hakim MTQ tingkat Kecamatan Sail Kota Pekanbaru. Bahwasanya telah menerapkan Qori dan Qoria terbaik I, II dan III tahun 2016.
 
"Untuk itu, dengan hasil tersebut kita menetapkan kelurahan Tanjung Rhu menjadi juara umum MTQ tingkat Kecamatan Lima Puluh," paparnya.
 
Sementara itu, Camat Lima Puluh mengucapkan terima masih kepada panitia penyelenggara MTQ tingkat Kecamatan dan kepada masyarakat yang telah mensukseskan acara ini. Dengan terpilihnya Qori dan Qoria utusan untuk di tingkat Kota nantinya tentunya dapat ditingkat dari tahun sebelumnya.
 
"Saya mengucapkan selamat kepada seluruh pemenang dari semua katagori. Mudah-mudahan yang mendapat juara satu dapat mewakili Kecamatan Lima Puluh untuk bertanding ditingkat kota dan harapan kita salah satu dari perwakilan Qori dan Qoria di Kecamatan Lima Puluh ini bisa mewakil ke tingkat Provinsi Riau," tutup Camat. HRP
 

KOMENTAR