Lakukan Penghijauan, Lurah Pesisir Ajak Masyarakat Lebih Peduli Lingkungan

Kamis, 27 September 2018 19:56:08 789
Lakukan Penghijauan, Lurah Pesisir Ajak Masyarakat Lebih Peduli Lingkungan

Lima Puluh,Inforiau.co- Kelurahan Pesisir Kecamatan Limapuluh Pekanbaru adakan kegiatan Menanam 3000 Bibit Pohon, Kamis (27/09/2018).

Kegiatan ini bertujuan untuk penghijauan dan mengajak masyarakat untuk peduli terhadap lingkungan sekitar.

Zakris, selaku Lurah Pesisir mengatakan bahwa kegiatan ini sesuai dengan program bapak Walikota Pekanbaru salah satu SmartCity adalah lingkungan yang rapi, bersih, nyaman dan hijau.

"Apa yang bisa kita buat sekarang yaa seperti memberikan motivasi dan dan semangat kepada masyarakat, agar menjaga alam sebaik mungkin," ujarnya

Selain itu, beliau juga mengatakan bahwa Daerah Aliran Air Provinsi Riau (DAS) membantu menyumbangkan bibit seperti bibit nangka, durian, dan sirsak. Tak lupa ia mengajak agar masyarakat dapat berperan serta melakukan penghijauan, gunanya untuk ikut serta peduli kelestarian lingkungan.

"Harapan kita kedepannya tentu memberikan kenyamanan bagi masyarakat dan mewujudkan SmartCity yang dimaksud bapak walikota kita itu," tutupnya.

KOMENTAR