Terduga Teroris di Kuapan itu Hendak Mengurus KTP, Tapi..

Kamis, 14 November 2019 14:54:32 603
Terduga Teroris di Kuapan itu Hendak Mengurus KTP, Tapi..
Kades Kuapan, M Zein

Tambang, Inforiau.co - Ditangkapnya terduga teroris oleh Densus 88 di Desa Kuapan menjadi perhatian serius bagi masyarakat di Kampar saat ini.


Kepala Desa Kuapan M. Zein ketika ditanya, dia mengaku bahwa ada dua orang yang ingin mengurus identitas namun pihak desa tidak melayani karena tidak ada surat pindah dari tempat asalnya.

"Sebelumnya dua orang tersebut memang mendatangi kantor desa untuk mengurus identitas tapi desa tidak melayani dengan alasan tidak bisa menunjukkan surat pindah dari tempat asalnya," kata Zein kepada Inforiau.

Selain itu ditambahkan Kades, dua orang tesebut ketika diajak warga sekitar untuk sholat berjamaah kelompok ini menolak.

Dalam hal ini pihak pemerintah desa mengatakan bahwa tidak ada kecolongan dan aturan administrasi sesuai aturan.

Terkait adanya aktifitas latihan diakui kades bahwa tidak ada satu orang pun atau aparatur desa yang tau apa yang di lakukan kelompok terduga teroris tersebut.

Himbauan kepada masyarakat agar waspada setiap orang baru yang masuk ke desa dan kalau tidak melapor silahkan usir dan saat ini meminta seluruh warga kembali mengaktifkan pos ronda kembali. hen

KOMENTAR