Wabup Minta Dukungan Masyarakat

Minggu, 26 Juni 2016 23:17:04 847
Wabup Minta Dukungan Masyarakat
Dilokasi yang sama Wabup dan rombongan melihat proyek SPAM atau Sistem Penyediaan Air Minum bantuan dari Pemerintah Pusat melalui dana APBN 2016
Siak Sri Indrapura, inforiau.co - Wakil Bupati Siak Alfedri beserta rombongan melakukan Safari Ramadhan di Masjid Baitul Muharom, Kampung Belading, Kecamatan Sabak Auh, Jumat  (24/6) malam. Momen ini dijadikan ajang sosialisasi program Pemkab Siak sekaligus memohon dukungan masyarakat untuk kepemimpinan H Syamsuar - Alfedri pada periode ke dua selama 5 (lima) tahun kedepan. 
 
Saat itu, Wabup ditemani Perwira Penghubung Kodim 0303 Bengkalis, Sumarno, Kadisdukcapil, Rahmansyah, Kakan Kesbangpol Siak, Yurnalis, Kabag Kesra, Darussalim, Camat Sabak Auh, Suparni, Ustad Khairul Bahri, dan sejumlah pejabat Pemkab Siak lainnya.
 
 Diawal sambutannya Alfedri mengatakan bahwa dirinya bersama Bupati Syamsuar telah dilantik kedua kalinya untuk periode 2016-2021 oleh Gubernur Riau, Senin lalu di Pekanbaru. 
“Terimakasih kami ucapkan kepada masyarakat Kecamatan Sabak Auh, khususnya masyarakat Belading yang telah memberikan kepercayaan kepada kami untuk memimpin di periode ke dua. Untuk itu, kami mohon dukungan dari masyarakat, agar program pembangunan yang kami lakukan 5 tahun yang akan datang berjalan lancar," kata Alfedri.
 
 Saran dan kritik yang bersifat membangun sangat kami harapkan lanjutnya. Ia bersama Bupati Syamsuar sangat terbuka, siap melakukan perbaikan jika ada kritikan dari masyarakat. "Bukti kami terbuka, nomor HP saya dan pak Bupati tidak pernah ganti," ungkap mantan Camat Minas ini.
 
Alfedri menjelaskan selama 5 tahun kepemimpinannya bersama Bupati pada periode pertama lalu telah banyak membuahkan prestasi. Diantaranya pelayanan perizinan yang diselenggarakan Pemkab Siak mendapat penilaian terbaik se-Indonesia. 
 
"Prestasi itu diraih berkat komitmen kami sebagai Kepala Daerah bersama SKPD terkait dalam melakukan pelayanan perizinan, kita juga dinilai memiliki inovasi, dengan pelayanan sistem online atau traking sitem," terang Wabup.
 
 Selain di sisi pelayanan, menurut Wabup pembangunan infrastruktur Siak juga terbaik nasional. Begitu juga dengan perhatian terhadap lingkungan, Siak meraih adipura. "Laporan Keuangan, Kabupaten Siak juga terbaik, mendapat nilai B, sementara kabupaten/kota lainya mendapat nilai C, serta 5 (lima) kali berturut-turut meraih opini WTP dari BPK RI" imbuh Alfedri.
 
 Alfedri berjanji akan terus berupaya meningkatkan kinerja dan pelayanan untuk prestasi lebih baik dan pembangunan yang merata. Berbagai prestasi yang disampaikan kiranya menjadi gambaran bagi masyarakat untuk menilai kinerja pemerintah daerah selama kemimpinan 5 tahun lalu, dan diharapkan dukungan, saran dan kritik yang membangun untuk kemajuan Siak yang akan datang.
 
 Sementara itu, Camat Sabak Auh Suparni dalam sambutanya menjelaskan pada jamaah, bahwa perhatian Pemerintah Kabupaten kepada masyarakat kecamatan Sabak Auh, khususnya Belading sangat tinggi. Hal itu dibuktikan dengan pembangunan irigasi untuk meningkatkan produksi pertanian pangan, serta bantuan alat pertanian, pembangunan air bersih yang sedang berjalan, mengupayakan listrik dan kini hampir seluruh masyarakat Belading telah teraliri listrik dari PLN.
 
Malam itu H. Alfedri kembali menyerahkan bantuan dari Pemkab Siak berupa sajadah dan Al-Quran untuk masjid, sertifikat tanah gratis dan bantuan untuk masyarakat kurang mampu serta bantuan untuk anak yatim.
 
Sebelumnya dalam rangkaian Safari Ramadhan Wabup bersama warga kampung Belading panen jagung dan semangka di lahan persawahan. Masyarakat kampung Belading memanfaatkan lahan persawahan dengan menanam jagung dan semangka serta tanaman lainnya mengingat masa tanam padi hanya 1 tahun sekali. 
 
 Selain itu Alfedri juga meninjau kolam olak pompanisasi daerah irigasi rawa Rempak Belading. Saluran irigasi sepanjang kurang lebih 100 Km untuk kebutuhan Rempak dan Belading. Dalam kawasan sawah seluas 180 Ha. Dengan luas potensial 950 Ha. 
 
 Dilokasi yang berdekatan dengan pompa irigasi sawah Wabup juga melihat pembangunan SPAM atau sistem penyediaan air minum dengan kapasitas 2x10 liter per detik. Pembangunan SPAM tersebut merupakan Bantuan dari kementerian PU dan Perumahan Rakyat Dirjen Cipta Karya melalui dana APBN 2016. hms

KOMENTAR