Besok Peresmian Media Center

Pekanbaru, Inforiau.co – Meski Pemilihan Presiden (Pilpres) masih cukup lama, namun hawanya sudah ‘menghangat’ saat ini. Munculnya nama H Muhaimin Iskandar atau yang lebih dikenal dengan panggilan Cak Imin sebagai Bakal Calon (Balon) Wakil Presiden (Wapres) Republik Indonesia mendapat sambutan antusias. Tak terkecuali di Riau.
Gelombang dukungan bagi Ketua Umum (Ketum) DPP Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini untuk maju sebagai Wapres di Provinsi Riau semakin kuat. Bahkan Senin (13/11/2017) besok pagi akan diresmikan “Cak Imin Next Wapres Media Center”. Selain peresmian media center, pada kesempatan itu juga diadakan Diskusi Publik bertajuk “Menakar Peluang Cak Imin di Pilpres 2019”.
Tak hanya itu, Cak Imin juga dijadwalkan akan mengunjungi Bumi Lancang Kuning pada Selasa (13/11/2017). Hal ini seperti yang dikatakan Wakil Ketua Bidang Infokom DPW PKB Riau, Eddy Akhmad RM.
Menurut Eddy RM soal rencana kedatangan Cak Imin ke Riau memang sudah dijadwalkan. Dikatakannya, Cak Imin memang tidak akan hadir di hari Senin. “Tetapi Cak Imin akan hadir di Apel 1.000 Santri di lapangan Yonif 132/BS Salo, Kampar pada Selasa (14/11/2017) siang,” ungkapnya
.
Keterangan senada juga disampaikan Ketua DPW PKB Riau Abdul Wahid. Menurut Wahid, adapun rangkaian kegiatan Cak Imin Next Wapres di Riau nanti, dimulai dari ngopi bersama wartawan, lalu hadir di Pesantren Islamic Center Kampar. “Lanjut ke Salo untuk hadiri Apel 1.000 Santri. Cak Imin tidak akan bermalam di Riau, tetapi akan kembali ke Jakarta pada Selasa malam,” tuturnya.
Adapun persiapan menyambut kedatangan orang nomor satu di PKB itu, kata Wahid lagi, tidak seperti penyambutan ketua partai lainnya.
“Kehadiran Cak Imin ke Riau lebih kepada untuk bersilaturahmi dan bertemu para santri, dalam rangka Hari Santri juga. Jadi, ya tidak terlalu wah juga ya. Dan, kami rasa ini akan lebih memasyarakat,” terang Wahid lagi.
Soal Cak Imin Media Center, lanjut Wahid, ini adalah inisiatif relawan Cak Imin yang ada di Riau. Cak Imin sendiri tidak tahu soal ini, dan DPW PKB Riau hanya mendorong agar rencana ini terealisasi. “Mudah-mudahan sesuai rencana,” kata Wahid.
Sedangkan untuk acara sendiri, koordinator EO Pekanbaru Pos Taufiq selaku penyelenggara kegiatan Senin, maupun Ketua DPC PKB Kampar Suharmi untuk acara Selasa, menyebutkan bahwa sejauh ini sudah hampir rampung.
“Kita menyambut Cak Imin dengan biasa saja. Mudah-mudahan ini akan memberi kesan baik di masyarakat, karena memang PKB ini adalah partainya umat. Kami berdoa, semoga semua rangkaian kegiatan Cak Imin di Riau lancar dan aman,” ucap Suharmi. Ir/vie/krn.