BNN HUT ke 20, Ini Pesan untuk Penanggulangan Narkotika

Selasa, 22 Maret 2022 18:08:33
BNN HUT ke 20, Ini Pesan untuk Penanggulangan Narkotika
Forkopimda Riau saat peringatan HUT BNN

Inforiau - Berdasarkan keterangan Kepala BNN RI, Komjen Pol Dr. Petrus Reinhard Golose, penentuan hari lahir BNN RI melalui proses pendalaman sejarah dan berbagai representasi sehingga peringatan hari lahir Badan Narkotika Nasional (BNN) RI ke 20, mengusung tema 20 Tahun BNN RI mengabdi menuju Indonesia bersinar.

Hal tersebut disampaikannya saat memberikan sambutan pada peringatan Hari Lahir BNN Ke 20 secara virtual, Selasa (22/03/2022).

Untuk Riau diikuti BNN se Provinsi Riau, dan dihadiri oleh Gubernur Riau Syamsuar berserta Forkopimda Riau dan Kepala BNN Riau, Brigjen Pol Robinson Siregar, di Kantor BNN Provinsi Riau.

"Kami melihat BNN belum pernah melakukan peringatan hari ulang tahun, sehingga membentuk tim untuk melakukan penelusuran sejarah dan tentunya dengan dasar hukum serta melakukan focus group discussion (FGD)," katanya.

Dalam penentuan hari lahir BNN ini juga, berdasarkan undang-undang dan peraturan pemerintah terkait pembentukan instansi BNN RI, serta melakukan wawancara mendalam dari berbagai tokoh pimpinan tinggi BNN RI pada masanya.

"Mohon maaf kepada seluruh personel BNN peringati perdana pada hari lahir BNN langsung ke 20 tahun," ujarnya.

Pada kesempatan tersebut, Kepala BNN RI ini juga mengucapkan selamat Hari Jadi BNN Ke 20. Menurutnya, kegiatan ini menandakan kepedulian BNN, untuk terus bersinergi bersama kementerian dan lembaga juga Pemerintah Daerah (Pemda) untuk melakukan penanggulangan narkotika.

"Semakin kita bersama, kita jadi lebih kuat untuk melakukan penanggulangan narkotika," ungkapnya.

Komjen Pol Petrus Reinhard Golose juga menyebutkan, bahwa program strategi BNN RI untuk war on drugs di Indonesia yaitu dengan melakukan soft power approach yaitu pencegahan, pemberdayaan masyarakat (empowering) dan rehabilitasi.

"Ini kita lakukan dengan rehabilitasi sebagai kunci pokok, adalah intervensi berbasis masyarakat," sebutnya.

Strategi selanjutnya, dilakukan dengan hard power Approach yaitu pemberantasan dengan melakukan penegakan hukum yang terukur. Selanjutnya, Smart power Approach yaitu IT Development dan analysis dengan tranformasi digital.

Apalagi, bahwa isu narkotika ini juga merupakan persoalan dunia sehingga BNN juga melakukan co operation dengan melalui kerjasama dalam menuju Indonesia bersinar baik dari nasional regional maupun internasional.

"Karena kita melihat masalah narkotika ini masalah dunia, kita hanya bisa menekan narkotika yaitu dengan kerjasama di lingkungan kita, baik secara nasional regional, juga bekerjasama dengan mitra negara yang kita melaksanakan tugas pokok penanggulangan narkotik dari hulu hingga hilir," tuturnya.

KOMENTAR