Buah Impor Dari Cina, Mesir dan Afrika Selatan Dimusnakan.

Selasa, 21 Juni 2016 10:59:14 1167
Buah Impor Dari Cina, Mesir dan Afrika Selatan Dimusnakan.
ilustrasi Internet

Pekanbaru Kota, inforiau - Direktorat Polisi Air Polda Riau, memusnahkan 470 kardus berisi buah segar hasil tangkapan beberapa hari lalu dari tangan pelaku penyelundupan. Pemusnahan buah impor asal negara Cina, Mesir dan Afrika Selatan ini dengan cara dibakar lalu ditimbun di dalam tanah.

Selanjutnya, pemusnahan ini dilakukan dengan cara membakar bersama kardusnya yang berisikan buah inpor tersebut di dalam lubang. Pemusnahan barang inpor ini, disaksikan langsung oleh pihak Kejati Riau dan Balai Karantina, para tersangka serta petugas Polair Polda Riau.

Sedangkan buah selundupan ini didominasi oleh buah Apel, Pir dan Jeruk, yang disusupkan para pelaku melalui perairan Kecamatan Pulau Burung, Kabupaten Inhil, Provinsi Riau, 28 Mei 2016 lalu. Dalam kasus ini, dua orang sudah ditetapkan sebagai tersangka, berinisial Su alias Acok dan Ha.

Untuk kedua pelaku ini mempunyai peran masing-masing, Su ditenggarai selaku penadah sementara Ha berperan selaku pengantar (pemasok). Dari luar negeri buah-buahan tersebut dibawa masuk ke Tanjung Balai Karimun tanpa dilengkapi surat sertifikat kesehatan, untuk diselundupkan menggunakan kapal speedboat ke Inhil.

"Untuk tersangka ini dikenai dua pasal sekaligus, antara lain pasal tentang karantina hewan, ikan dan tumbuhan serta pasal terkait pelayaran," kata Kasubdit Gakkum Polair Polda Riau, AKBP Arif Bastari. Senin (20/6)

Sementara itu, Bastari, menjelaskan pihaknya saat ini fokus menggelar patroli. Hal ini dikarenakan meningkatnya potensi penyelundupan jelang lebaran nanti. "Kita melihat, kecenderungan aktifitas penyeludupan ini akan meningkat. Untuk itu, kita akan maksimalkan dan patroli di setiap pelabuhan di Riau," ungkapnya. HRP

KOMENTAR