Deni Yusra: Selama ini Hubungan Polres Kampar Dengan Wartawan Sangat Baik

Kamis, 05 Maret 2020 11:09:17 357
Deni Yusra: Selama ini Hubungan Polres Kampar Dengan Wartawan Sangat Baik

Kampar, Inforiau.co - Kepala Bagian (Kabag) Humas Polres Kampar Deni Yusra mengatakan kalau hubungan wartawan dengan Polres Kampar sangat baik.

Hal itu dikatakannya disela-sela kegiatan pemberian hadiah kepada pemenang lomba karya jurnalis Kapolres Kampar Award tahun 2020 di aula serba guna Kamis (05/03/2020).
Apa yang diucapkan Deni Yusra juga diaminkan oleh Ketua PWI Kampar Akhir Yani SE yang mana selama ini Polri dan wartawan itu adalah mitra dan sangat bersinergi dalam menyediakan informasi kepada masyarakat.

"Kita apresiasi Polres Kampar yang sudah mampu membuat berbagai kegiatan dan menyatukan wartawan dari berbagai organisasi yang ada di kampar"katanya.

Ke depan komunikasi antara Polres Kampar dan wartawan dapat terjaga dan hendaknya dapat bertukar informasi.

Tampak hadir juga dalam acara tersebut Kasat Narkoba Darren Maysar, Kasat Lantas AKP Fauzi dan Humas Polres Kampar yang berkesempatan hadir.

Dalam kesempatan tersebut polres juga memberikan hiburan kepada wartawan untuk berhibur diri dengan hiburan orgen tunggal. hen

KOMENTAR