Hadiri Musrenbang Kecamatan Sungai Lala Bupati Yopi Jemput Aspirasi Masyarakat
Senin, 07 Maret 2016 22:24:00 1199

Hari Libur, Bupati Yopi Arianto Jemput Aspirasi Masyarakat Rengat Barat dan Sungai Lala
Rengat, inforiau.co - Musyawarah perencanaan pembangunan (Musrenbang) tingkat Kecamatan Sungai Lala tahun 2017 dilaksanakan, Sabtu (5/3). Pelaksanaan Musrenbang di kecamatan Sungai Lala ini dihadiri langsung Bupati Inhu H Yopi Arianto, meski dihari libur. Bersama sejumlah kepala dinas, kepala badan, kepala kantor, kepala desa serta perwakilan masyarakat, kehadiran Bupati H Yopi Arianto merupakan upaya untuk menjemput langsung aspirasi yang disampaikan masyarakat.
Sejumlah usulan yang disampaikan masyarakat pada pelaksanaan Musrenbang di Kecamatan Sungai Lala umumnya terkait peningkatan infrastruktur jalan, pendidikan, pelayanan kesehatan, pertanian serta kebutuhan jaringan listrik.
Dihadapan masyarakat, Bupati Inhu H Yopi Arianto mengungkapkan bahwa perencanaan pembangunan tahun 2017 sangat penting karena akan menjadi bahan untuk mengambil kebijakan sekaligus menentukan arah pembangunan yang akan dilaksanakan Pemkab Inhu.
Karena itu, saya berharap semua pihak mulai dari tingkat desa, kecamatan, kabupaten hingga anggota DPRD Inhu dapat saling bersinergi dalam pelaksanaan musrenbang ini sehingga prioritas pembangunan tahun 2017 dapat kita tentukan dan akan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat,” ungkap Yopi yang tak jauh berbeda apa yang telah disampaikannya saat menghadiri musrenbang di Kecamatan Rengat sebelumnya.
Ditegaskannya, bahwa Pemkab Inhu dibawah kepemimpinannya akan terus meningkatkan pelayanan pada masyarakat, terutama peningkatan pelayanan kesehatan, pendidikan, infrastruktur hingga pertanian, sehingga masyarakat dapat merasakan langsung manfaatnya.
”Kepada seluruh kepala desa agar dapat memanfaatkan alokasi dana desa (ADD) secara benar, tepat sasaran dan transparan, sehingga tidak menjadi persoalan yang pada akhirnya merugikan masyarakat,” tegasnya dihadapan masyarakat yang hadir pada musrenbang tersebut. ASH