Head To Head Timnas Indonesia vs Myanmar
Selasa, 29 Agustus 2017 15:08:57 871

Selangor, inforiau - Berhadapan dengan Myanmar dalam perebutan medali perunggu SEA Games 2017 di Stadion MPS, Selangor, Malaysia (29/8/2017).
Pertemuan keduanya merupakan duel klasik Indonesia selain dengan Thailand dan Malaysia. Keduanya punya sejarah panjang di sepak bola Asia Tenggara.
Pertemuan pertama Indonesia dan Myanmar terjadi di SEA Games 1979. Saat itu Myanmar masih bernama Burma. Indonesia pun cukup superior, Rully Nere dan kolega berhasil menang dengan skor 2-1.
Di masa modern, Myanmar cukup membuat Indonesia kewalahan. Beberapa pertemuan SEA Games berakhir dengan skor yang ketat. Bahkan Indonesia kerap kalah dengan digit di atas satu gol.
Berikut Head to Head Timnas Indonesia Vs Myanmar:
28 September 1979, Indonesia 2-1 Burma
31 Mei 1983, Indonesia 2-1 Burma
17 September 1987, Indonesia 4-1 Burma
22 November 2005, Indonesia 0-0 Myanmar
4 Desember 2007, Myanmar 0-0 Indonesia
10 Desember 2009, Myanmar 3-1 Indonesia
16 Desember 2013, Myanmar 0-1 Indonesia
2 Juni 2015, Myanmar 4-2 Indonesia