Inhu Raih Juara Umum FLS2N-SD Provinsi Riau

Rabu, 01 Juni 2016 21:58:36 1719
Inhu Raih Juara Umum FLS2N-SD Provinsi Riau
Inhu Raih Juara Umum Pada FLS2N SD Tingkat Provinsi Riau Tahun 2016
Rengat, inforiau.co - Selain meraih juara pertama pada lomba menyanyi tunggal pada Festival Lomba Seni Siswa Nasional Sekolah Dasar (FLS2N - SD) Tingkat Provinsi tahun 2016, Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu) juga berhasil meraih juara pertama pada lomba Cipta dan baca puisi.
 
Atas keberhasilan tersebut Kabupaten Inhu dinobatkan sebagai juara umum dalam Festival ini, hal ini diungkapkan oleh kasi Tekhnik Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Inhu yang menjadi ketua Tim FLS2N Kabupaten Inhu, Misyoto SPd. 
 
Rayhano Milano, pelajar SSD YPPK Lirik peraih juara I Lomba cipta dan baca puisi, dan Alicia Mazza dari SDS Budhis Paramita kecamatan Rengat peraih Juara I pada Lomba Menyanyi Tunggal berhak mewakili Provinsi Riau pada FLS2N tingkat Nasional.
 
Selain kedua pelajar tersebut Kabupaten Inhu juga meraih juara III pada Lomba Karya Anyam, yang didapatkan, Dimas Aswar Anas, dari SDN 012 Desa Buluh Rampai Kecamatan Siberida, Juara III pada lomba seni musik pianika diperoleh, Talitha Hulwa, pelajar SDN 011 Kambesko Rengat.
 
"Kita juga meraih Juara III pada lomba membuat gambar bercerita atas nama Khusmairah Sekar Yasmina dari SDN 007 Sido Mulyo, Juara Harapan pada Cabang Pantomim atas nama Hanan Nursyfa Hutomo serta Arimad Dzaky juara harapan tiga pada cabang tari kereasi baru," paparnya.
 
Untuk itu dirinya berharap Kabupaten Inhu akan mampu meraih prestasi di tingkat Nasional yang akan berlangsung di Manado pada bulan Juli mendatang," pungkasnya. KUS

KOMENTAR