Investasi Meningkat, Pengangguran Terbuka di Riau Jadi 4 Persen

Rabu, 30 Maret 2022 11:12:50 219
Investasi Meningkat, Pengangguran Terbuka di Riau Jadi 4 Persen
Gubernur Riau, Syamsuar

Inforiau - Gubernur Riau, Syamsuar mengatakan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau terus berkomitmen mendorong masuknya investasi baik potensi sumber daya alam, infrastruktur dan pertanian.

Hal ini sejalan dengan target investasi Pemprov Riau pada tahun 2021 lalu sebesar Rp49,1 triliun dan tercapai bahkan melampaui target sebesar Rp53,08 triliun.

Capaian investasi ini telah mengantarkan Provinsi Riau sebagai peringkat pertama di Sumatera dan peringkat ke-5 secara nasional setelah Jawa Barat, DKI Jakarta, Jawa Timur, Banten, Riau, dan disusul Jawa Tengah.

“Sebagian besar investasi yang tinggi ini merupakan sumbangsih dari APRIL Group, untuk itu kami kami atas nama Pemprov Riau mengucapkan terima kasih kepada APRIL Group yang selama ini sudah berkontribusi besar terhadap capaian realisasi investasi di Provinsi Riau,” tutur Gubri.

Realisasi investasi ini, sebut dia, telah berhasil mengungkit angka pengangguran terbuka di Provinsi Riau, yang sebelumnya pada tahun 2020 sebesar 6 persen turun menjadi 4 persen lebih atau menyerap sebesar 61.338 orang di tahun 2021.

“Apresiasi setinggi-tingginya kepada APRIL Group yang terus melakukan investasi di Provinsi Riau khususnya di Kabupaten Pelalawan yang kita cintai,” puji Gubri.

Pada tahun 2022 Pemerintah Pusat meningkatkan target investasi Provinsi Riau sebesar Rp63 triliun, atau naik sekitar 24 persen. Namun demikian, Gubri optimis target tersebut dapat tercapai.

“Setelah kami melihat papan investasi sebesar Rp33,4 triliun, tadi Pak Menko sudah menyampaikan 50 persen itu sumbangsih dari APRIL Group,” tambah Syamsuar.*

KOMENTAR