Masyarakat Harap Jalan dan Jembatan yang Rusak di Desa Kualu Tambang Segera Diperbaiki

Kamis, 30 Juni 2022 13:47:48 292
Masyarakat Harap Jalan dan Jembatan yang Rusak di Desa Kualu Tambang Segera Diperbaiki
Kondisi jembatan yang rusak

Inforiau - Masyarakat Desa Kualu yang tinggal di sekitar jalan Bupati, Desa Kualu, Kecamatan Tambang berharap pemerintah segera memperbaiki jalan dan jembatan yang rusak.

"Jalan dan Jembatan yang ada di Desa Kualu tepatnya di jalan Bupati ini dibangun pada zaman Saleh Djasit sebagai Bupati Kampar, yang pada saat itu membeli tanah di Desa Kualu. Seiring berjalannya waktu, jalan ini tidak dipakai dan tidak dirawat lagi," kata salah seorang masyarakat Desa Kualu inisial R.

Ia juga menjelaskan kondisi jalan dan jembatan di jalan Bupati, terdapat dua jembatan yang sudah tidak layak pakai. Jalan ini sudah dilupakan saat ini.

"Sudah tidak layak pakai lagi hingga saat ini, namun jalan dan jembatan dipaksa pakai lagi karena di jalan Tambusai sedang ada proyek pembangunan PDAM, dan jalan Bupati ini menjadi akses satu-satunya," tambah dia.

Kemudian ia juga berharap agar Pemerintah Desa Kualu dapat memperhatikan kondisi jalan tersebut, sebab jalan itu satu-satunya alternatif saat ini.

"Kita meminta segera diperbaiki, dan juga kita meminta Pemerintah Desa agar memprioritaskan perbaikan jalan dan jembatan tersebut, jangan sampai dibiarkan hancur begitu saja" tutupnya (Dre)

KOMENTAR