Menyisakan Dua Bulan, Bapenda Pekanbaru Lampaui Target Pajak Tahun Lalu

Sabtu, 02 November 2019 10:00:25 412
Menyisakan Dua Bulan, Bapenda Pekanbaru Lampaui Target Pajak Tahun Lalu
Wako Pekanbaru DR Firdaus saat meresmikan salah satu pusat pembayaran pajak di kantor Bapenda Pekanbaru

Pekanbaru, Inforiau.co - Pendapatan pajak Kota Pekanbaru pada tahun ini, melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) berhasil melampaui pendapatan tahun lalu. Padahal, tahun ini masih menyisakan dua bulan lagi.

Pendapatan pajak tahun lalu tutup buku di angka Rp. 505 miliar. Sementara untuk tahun ini, tepatnya per 25 Oktober lalu, Bapenda sudah menerima pendapatan sebesar Rp. 515 miliar.

"Per 25 Oktober lalu, sudah mencapai angka Rp. 515 miliar. Angka ini sangat mengalami peningkatan jika dibandingkan tahun lalu yang mencapai angka Rp. 505 miliar," ujar Kepala Bidang Pajak Daerah II Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) Pekanbaru, Welly Amrul beberapa waktu lalu kepada Inforiau.

Mengenai target pendapatan tahun ini, melalui subbid teknologi informasi dan analisa pajak Bapenda, Trio Fitri Agus mengatakan target pendapatan di angka 700-800 miliar.

"Nanti tutup buku bisa tercapailah di angka 700 atau 800. Kalau Pak Kaban (Kepala Bapenda) memang meminta kita tutup buku di angka 800. Kita optimis juga kan," katanya kepada Inforiau saat dijumpai di kantor Bapenda Pekanbaru, Jumat (1/11/2019).

Sementara untuk pendapatan pajak terbesar, Trio mengatakan pendapatan terbesar berasal dari sektor Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB).

"Sektor pendapatan terbesar PBB sama BPHTB," katanya. fik

KOMENTAR