Pelatihan Kader Dasar PMII Komsat UIN Suska, Lukman Edi Motivasi Peserta

Selasa, 11 April 2017 10:43:50 765
Pelatihan Kader Dasar PMII Komsat UIN Suska, Lukman Edi Motivasi Peserta
Pekanbaru, Inforiau.co - Dihadiri Lukman Edy, anggota DPR RI asal Riau, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat UIN Suska Riau gelar Pelatihan Kader Dasar (PKD). Kegiatan ini dilaksanakan mulai Sabtu dinihari sampai Senin pagi (08-10/04/17). 
 
"Inilah salah satu kegiatan kami sebelum masa jabatan kepengurusan kami berakhir," kata Andredo, Ketua PMII Komisariat UIN Suska Riau di lokasi acara, Ponpes Darut Tauhid al-Maktub, Kulim, Pekanbaru. 
 
Ia mengatakan, PKD kali ini dihadiri sekitar 40 anggota PMII yang berasal dari Kota Pekanbaru dan Kabupaten Rokan Hilir. PKD ini merupakan jenjang pelatihan di PMII setelah Masa Pengenalan Anggota Baru atau MAPABA. 
 
Sementara itu, Jamiluddin Siregar, Ketua PC PMII Kota Pekanbaru berharap, dengan adanya PKD ini, peserta bisa menjadi kader mujahid yang siap berjuang demi organisasi dan mempunyai loyalitas yang tinggi terhadap PMII. 
 
"PKD ini bertujuan agar menggembleng mental dan intelektual para peserta sehingga menjadi kader mujahid yang siap berjuang buat organisasi dan mempunyai loyalitas yang tinggi," ujarnya. 
 
Lukman Edy yang juga alumni PMII Kota Malang mengapresiasi kegiatan tersebut. Ia menghimbau kepada seluruh peserta PKD maupun kader PMII di Riau, supaya senantiasa berjuang demi menjadikan PMII lebih baik ke depannya. 
 
"Jangan pernah tanya apa yang sudah diberikan PMII ke kita, tapi tanyakanlah apa yang sudah kita berikan ke PMII," terang politisi PKB ini. (rls)

KOMENTAR