Pemberlakuan KPT WNA Tunggu Juknis Mendagri

Kamis, 07 April 2016 21:18:09 832
Pemberlakuan KPT WNA Tunggu Juknis Mendagri
Pangkalan Kerinci, inforiau.co - Kalau di luar negeri untuk mendapatkan kartu identitas kependudukan sangat sulit. Terutama bagi warga non pribumi. Tapi tidak di Indonesia, Warga Negara Asing (WNA) akan diberikan kartu tanda penduduk (KTP). Namun pemberlakuannya masih menunggu petunjuk teknis (Juknis) Kemendagri. 
 
Sedangkan untuk penerbitan Kartu Identitas Anak (KIA) mulai diberlakukan pada tahun 2017 mendatang.
 
''Kalau KIA mulai 2017 mendatang. Namun, kalau KTP WNA masih menunggu petunjuk pusat,''jelas Kepala Dinas  Kependudukan dan Catatan Sipil (Disduk Capil) Kabupaten Pelalawan Drs H Syafruddin,M.Si, Rabu (6/54) kemarin. 
 
Menurut Syafruddin, terkait pelaksanaan pemberlakuan penerbitan KIA pada tahun depan dan penerbitan KTP warga WNA merupakan diantara poin yang dihasilkan dari Rakornas Kependudukan di Palembang. 
 
''Beberapa hari lalu kami mengikuti Rakornas Dukcapil di Palembang. Nah, beberapa hasilnya yakni, soal penerbitan KIA juga KTP bagi warga asing,''bebernya. 
 
Terkait pelaksanaan KTP Elektronik sambung Syafruddin, sudah ada kebijakan baru. Yakni, kartu identitas (KTP El) ini bisa dicetak dimana saja, dengan tidak merubah eleman data.
 
''Artinya bisa cetak seluruh Indonesia dengan tidak merubah data dasar,''paparnya sambil menyebutkan poin lain dari Rakornas Kependudukan dan Catatan Sipil juga membahas terkait pemanfaatan data dan dokumen kependudukan.
 
Sedangkan untuk penerbitan elektrik KTP di Kabupaten Pelalawan sendiri imbuh mantan Kadisnaker Pelalawan ini sudah berjalan lancar. APR

KOMENTAR