Perpisahan Siswa/i UPT SMPN 1 Tambang, Ketua DPRD Kampar berpesan Jangan Sampai Putus Pendidikan

Kampar - Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kampar Muhammad Faisal, menghadiri acara perpisahan siswa/i UPT SMPN 1 Tambang sekaligus menyantuni anak yatim-piatu, Selasa (30/05/2023).
Muhammad Faisal berpesan kepada seluruh siswa/i UPT SMPN 1 Tambang berpesan agar tidak sampai putus bersekolah, sebab kata dia pendidikan adalah salah satu tonggak untuk mencapai kesuksesan.
Selain meninggalkan pesan, Muhammad Faisal dibuat kagum terhadap penampilan para siswa/i UPT SMPN 1 Tambang yang menampilkan berbagai kreativitas mulai dari tarian tradisional, shalawat badar dan pemajangan kreativitas.
"Kami berharap para siswa/i jangan sampai ada yang putus sekolah, kalau terkendala biaya segera lapor saya. Kalau untuk pendidikan insyallah akan kami bantu," kata Muhammad Faisal yang juga sebagai alumni UPT SMPN 1 Tambang.
Dia berharap, para siswa/i yang tamat hari ini dapat berguna di tengah-tengah masyarakat dan menggapai cita-cita setinggi mungkin. Jangan sampai berhenti ditingkat SMP saja.
"Kreativitas para siswa/i UPT SMPN 1 Tambang sangat tinggi, semoga dapat lebih berkembang lagi dan meningkatkan lagi. Saya percaya para siswa/i ini kedepannya dapat menjadi pemimpin bangsa." Tutup putra asli Kecamatan Tambang ini.
Para siswa/i kelas Sembilan (IX) Unit Pelaksana Teknis (UPT) SMPN 1 Tambang melaksanakan perpisahan tahun pelajaran 2022/2023 sebanyak lebih kurang 80 siswa/i dikembalikan lagi ke orang tuanya untuk melanjutkan pendidikan ketingkat menengah atas.
Perpisahan itu dilaksanakan pada Selasa (30/05/2023) bertempat di lapangan UPT SMPN 1 Tambang. Pada acara ini berbagai penampilan kreativitas siswa diperagakan mulai dari tarian tradisional, kerajinan tangan dari barang bekas, shalawat badar dan bahkan prestasi para siswa/i juga ditampilkan.
Selain penampilan kreativitas, ada hal yang berkesan pada acara perpisahan siswa/i yakni penyantunan anak yatim. Dimana selain donatur yang menyantuni, segenap keluarga besar UPT SMPN 1 Tambang juga menggalang dana untuk bisa menyantuni anak yatim ini yang berjumlah 22 orang.
"Pada hari ini kami kembalikan lagi para siswa/i kepada orang tuanya agar melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi lagi. Tentu kami berharap para siswa/i yang tamat dari sini dapat berguna bagi masyarakat," ujar Kepala UPT SMPN 1 Tambang Rosnawati S.Pd.*