Syamsuar Sampaikan Arahan Menko Airlangga: Vaksinasi Booster Juga untuk Lansia

Minggu, 27 Februari 2022 17:50:05 234
Syamsuar Sampaikan Arahan Menko Airlangga: Vaksinasi Booster Juga untuk Lansia
Gubernur Riau, Syamsuar

Pekanbaru - Usai rapat koordinasi perkembangan kasus COVID-19 dan evaluasi Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk luar Jawa-Bali, gubernur Riau, Syamsuar mengatakan, pada rapat tersebut, Menko Airlangga Hartarto menyampaikan beberapa arahan. Di antaranya program percepatan vaksinasi COVID-19 di daerah.

"Tadi disampaikan Pak Menteri Airlangga, bahwa vaksinasi perlu akselerasi, supaya masyarakat yang belum divaksin bisa segera dilakukan vaksinasi agar memiliki imun yang tinggi, sehingga masyarakat tetap sehat," kata Syamsuar akhir pekan ini.

"Jadi tidak hanya dosis satu dan dua saja yang digesa. Namun, booster juga harus tetap diberikan kepada lansia," imbuhnya.

Selain itu, untuk beberapa daerah yang tren kasusnya lagi naik, Menko Airlangga minta untuk memperhatikan protokol kesehatan. Ia juga menekankan pemanfaatan aplikasi PeduliLindungi agar terus dimanfaatkan.

Kemudian, Airlangga menyampaikan terkait pendidikan tatap muka (PTM) agar disesuaikan dengan level PPKM yang ada di daerah. Hal itu dilakukan agar tidak terjadi peningkatan kasus positif COVID-19.*

KOMENTAR