Banyak Kartu KIS yang Dikembalikan Lagi

Minggu, 31 Juli 2016 22:25:44 1264
Banyak Kartu KIS yang Dikembalikan Lagi
Bangkinang, inforiau.co - Setelah Kartu Indonesia Sehat (KIS) didistribusikan kepada warga yang namanya tercatat mendapatkan KIS, ternayata  si pemilik KIS tersebut  ada yang sudah pindah, ada yang sudah meninggal dan lain sebagainya. Oleh karena itu, kartu tersebut terpaksa dikembalikan lagi.
 
Hal itu terjadi di Kelurahan Bangkinang setelah pihak kelurahan membagi-bagikan KIS kepada warga sejak pekan lalu.  ‘’Ya, memang banyak kartu KIS yang kita kembalikan lagi ke Kecamatan Bangkinang Kota. Karena memang pemilik kartu itu ternyata ada yang sudah pindah, bahkan ada yang sudah meninggal dunia,’’ucap Elvi Yusri Kasi Kesejahteraan Sosial Kelurahan Bangkinang beberapa hari lalu.
 
Menurutnya, data penerima KIS tahun 2016 ini adalah berdasarkan data tahun 2015 lalu yang diajukan pihaknya. Oleh karena itu mungkin saja, dalam rentang waktu sekitar satu tahun ada yang warga yang sudah pindah, ada yang sudah meninggal dan lain sebagainya.
 
Dalam kondisi seperti itu pihaknya mengambil kebijakan untuk mengembalikan lagi kartu tersebut kepada pihak kecamatan Bangkinang Kota. “Untuk apa juga kita tahan kartu itu disini, toh nama yang tertera dalam KIS tersebut sudah tidak ada lagi. Makanya kita kembalikan saja,’’sebutnya.
 
Disamping itu ternyata juga ada yang mendapat secara doble atau ganda. Sebab sebelum ini ada warga yang sudah mendapatkan kartu Jamkesmas atau BPJS. Namun ia menjelaskan, kegunaan KIS tetap sama seperti kartu berobat untuk masyarakat kurang mampu sebelumnya.
 
Sementara Camat Bangkinang Kota, Muhammad Salim, mengatakan, sejak beberapa pekan lalu pihak kecamatan sudah mendistribusikan KIS kepada pihak kelurahan dan desa yang berada di Bangkinang Kota.
 
‘’Saya kemarin sudah turun ke beberapa kelurahan dan desa. Saat ini mereka memang sedang sibuk untuk membagi-bagikan KIS kepada warga kurang mampu berada di lingkungan masing-masing,’’ujar Salim yang baru sekitar satu bulan ini diangkat menjadi Camat Bangkinang Kota.
 
Disebutkannya, sebelum KIS dibagikan-bagikan pihak lurah dan desa terlebih dahulu memilah-milah kartu itu agar lebih mudah didistribusikan kepada masyarakat.
 
‘’Kadang-kadang untuk satu keluarga itu tidak berada dalam satu bundel. Makanya untuk mempermudah terpaksa dipilah-pilah dulu. Demikian juga kartuitu  dikelompokkan sesuai RT/RW masing-masing,’’ucapnya. (RIE)

KOMENTAR