Buatan Besar Siap Jadi Destinasi Agrowisata di Siak

Minggu, 31 Januari 2016 22:20:43 1121
Buatan Besar Siap Jadi Destinasi Agrowisata di Siak
Siak Sri Indrapura, inforiau.co – Penghulu Buatan Besar Kecamatan Siak berkeinginan menjadikan Kampung Buatan Besar sebagai salah satu destinasi Agrowisata di Kabupaten Siak.
 
Demi mewujudkan keinginannya menjadikan Kampung Buatan Besar menjadi destinasi Agrowisata. Penghulu Buatan Besar Suwanto rela menjadikan lahan pribadinya untuk membudidayakan tanaman jambu Citra.
 
“Saya ingin menjadikan Buatan Besar terkenal juga seperti daerah lain misalnya Malang yang terkenal dengan apelnya. Saya berpikir tanaman apa yang cocok untuk iklim di Siak ini, akhirnya Saya memilih jambu Citra,” tutur Suwanto.
 
Inisiatif pembuatan Agrowisata murni dari pemikiran Suwanto.
Ide membuat obyek Agrowisata muncul dari pelatihan dan studi banding yang pernah diikuti di Malang, disitulah timbul pemikiran untuk Mencari jenis – jenis tanaman yang bisa dibudidayakan di Siak. Ia berharap agar masyarakat sekitar ikut tergerak dengan trobosan yang dia buat.
 
Sementara menunggu tanaman besar, Ian salah seorang warga di Kampung Buatan Besar mengatakan dia menanami cabai dikebun diselah pepohonan jambu, ini kebun milik pribadi Kepala Kampung.
 
“Saya menanam cabai disini cuma numpang, ya sambil bersih – bersih kebun menunggu jambu besar,” kata Ian.
 
Selain ada obyek wisata sejarah didaerah ini, Saya berkeinginan membuat obyek agar bisa menambah wisatawan yang berkunjung ke Kampung Buatan Besar semakin banyak.
 
Selain itu wisatawan juga bisa membawa buah tangan untuk bisa dibawa pulang, agar bisa menjadi kenangan yang tak terlupakan bagi wisatawan, imbuh Kepala Kampung Suwanto. MAN

KOMENTAR