Cagub Golkar Kaltim Rita Widyasari Ditetapkan Tersangka Oleh KPK

Selasa, 26 September 2017 20:54:53 1062
Cagub Golkar Kaltim Rita Widyasari Ditetapkan Tersangka Oleh KPK
Cagub Golkar Kaltim , Rita Widyasari
Jakarta, Inforiau.co - Kabar Mengejutkan datang dari Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK). Dimana KPK menetapkan Bupati Kutai Kertanegara ( Kukar) Rita Widyasari sebagai tersangka.
 
Hal itu disampaikan Wakil Ketua KPK Laode M. Syarif di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (26/9/2017). Sebelumnya Rita juga dinyatakan sebagai Cagub Partai Golkar untuk Provinsi Kalimantan Timur. 
 
"Ibu Rita Widyasari itu ditetapkan sebagai tersangka betul, tapi bukan OTT (operasi tangkap tangan)," ujar Laode kepada kompas.
 
Laode mengatakan, penetapan tersangka Rita Widyasari tersebut dilakukan melalui pengembangan penyelidikan yang dilakukan KPK.
 
Ia juga membenarkan adanya penggeledahan di kantor Rita Widyasari. Saat ditanya kasus yang menjerat Rita, Laode enggan menjawab.
 
Ia mengatakan, hal tersebut akan diumumkan dalam konferensi pers dalam waktu dekat. Kutai Kartanegara dikenal sebagai kabupatan kaya raya di Kalimantan Timur dan juga di Indonesia.mt
 

KOMENTAR