Dihadiri Sekretaris Komisi II DPRD Kampar, BNK Kampar Lakukan Sisialisasi Bahaya Narkoba di Desa Rumbio

Selasa, 24 April 2018 19:27:35 458
Dihadiri Sekretaris Komisi II DPRD Kampar, BNK Kampar Lakukan Sisialisasi Bahaya Narkoba di Desa Rumbio
Ketua Plh BNK Kampar saat melakukan sosialisasi di Desa Rumbio

KAMPAR, INFORIAU - Maraknya peredaran serta penyalahgunaan Narkoba dikalangan anak-anak, remaja, bahkan hingga ketingkat para orang tua membuat Sekretaris Komisi II DPRD Kabupaten Kampar, Hendra Yani SE MM angkat bicara.

Hal ini disampaikan Hendra Yani saat menghadiri acara sosialisasi dalam rangka pencegahan narkoba di Masjid Raya Syuhada' Desa Rumbio, Kecamatan Kampar, Kampar beberapa waktu lalu yang juga dihadiri oleh Pelaksana Harian BNK Kabupaten Kampar, Kompol H Fauzan Domo SH.

Dalam hal ini Hendra Yani mengaku sangat mendukung program pemberantasan narkoba di Kabupaten Kampar. "Narkoba ini merusak akal generasi muda, bahkan hingga saat ini Narkoba tersebut sudah masuk ke kampung-kampung, dan tidak lagi di kota kota," tutur Hendra.

Dikesempatan ini, Hendra juga mengaku heran atas perkembangan narkoba yang dirasanya sudah sangat mengancam sekali terhadap generasi muda. "Apa penyebab sebenarnya, oleh sebab itu kami menghimbau kepada seluruh generasi muda agar menjauhi narkoba, kerna itu merusak masa depan kalian," himbaunya.

Sementara itu Kepala Pelaksana Harian BNK Kabupaten Kampar, Kompol H Pauzan Domo SH, menyampaikan bahwa kehadiran BNK Kampar di Masjid Raya Syuhada' Desa Rumbio, Kecamatan Kampar bukanlah bermaksud untuk melakukan penangkapan.

"Kehadiran BNK Kampar disini ialah bertujuan untuk melakukan penyuluhan, dengan tujuan agar masyarakat mau dan peduli tentang bahaya Narkoba tersebut. Untuk itu, mari kita bersama-sama memberantasnya," ujar Kepala Plh BNK Kampar, Kompol H Fauzan Domo.

Menurur Fauzan, anak yang sudah terjangkit narkoba tersebut, orang tua harus bisa sabar dalam menghadapinya, kerna mereka ini (pemakai) memiliki sikap emosional yang tinggi. Maka dari itu ia berharap agar para orang tua tidak lagi melindungi anaknya yang terkena (pemakai) Narkoba tersebut, kerena itu akan menjadi bumerang bagi orang tua itu sendiri.

"Salah satu solusi bagi anak yang sudah terjangkit Narkoba adalah kita pasilitasi mereka untuk di rehabilitasi ditempat yang sudah disiapkan pemerintah, seperti di Kementerian Sosial, Lido di Bogor, RSKO di Jakarta, dan masih banyak lagi tempat lain," jelasnya pria kelahiran Desa Gobah, Kecamatan Tambang, Kampar ini.

Dikesempatan ini, Fauzan yang baru saja dipercaya sebagai Ketua Plh BNK Kampar juga menghimbau kepada orang tua agar bersama-sama dalam memerangi masalah penyalahgunaan Narkoba tersebut, serta juga berharap kepada para orang tua untuk bisa menghindari keluarga dari bahaya penyalahgunaan narkoba. rls/iin

KOMENTAR