FGD Bahas Potensi E-Commerce Dalam Perdagangan dan Jasa di Pekanbaru

Selasa, 23 Oktober 2018 19:54:01 601
FGD Bahas Potensi E-Commerce Dalam Perdagangan dan Jasa di Pekanbaru
Saat FGD berlangsung.

PEKANBARU, INFORIAU.co - Focus Group Discussion Potensi Ekonomi Digital (E-Commerce) terhadap perdagangan dan jasa ditaja Dinas Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah Provinsi Riau, di Hotel Prime Park, Pekanbaru, Selasa, (23/10/2018).

Nuryanti, perwakilan Dinas Perdagangan Provinsi Riau menjelaskan tentang perkembangan E-commerce terhadap perdagangan jasa di pekan baru dari segi data.

"Penetrasi pengguna internet 2017 dari total populasi penduduk indonesi berjumlah 262 juta orang dan yang menggunakan internet berjumlah 143, 26 jiwa atau lebih dari 50 persen atau 54, 68 persen dan untuk pertumbuhan penggunaan penggunaan internet semakin tahun semakin meningkat," jelasnya.

Sementara itu, Kepala Bidang Perekonomian dan Pemerintahan Muhammad Syuhud juga menambahkan, dampak positif dari e-commerce ini mempermudah masyarakat untuk memasarkan apa yang mereka jual.

"Dan kita berharap ini semacam inisiasi dari pemerintah kota dan dan mudah ditangkap oleh semua pelaku usaha dan dengan menggunakan e-commerce kita dari skla ekonomis bisa kita raih untuk bersaing," tutupnya. MgP

KOMENTAR