FLSP/SB Minta Bupati Copot Kadisnakertrans

Rabu, 21 Desember 2016 09:57:30 619
FLSP/SB Minta Bupati Copot Kadisnakertrans
Massa Aksi FLSP/SB di DPRD Inhu
Rengat, inforiau - Forum Lintas Serikat Buruh/Serikat Pekerja (FLSP/SB) Kabupaten Inhu yang diketuai Mukson BBA menggelar unjuk rasa meminta Bupati Inhu Untuk Mencopot Kadisnakertrans Inhu karena dianggap tidak berpihak kepada buruh terkait penetapan upah.
 
"Kepada bapak Bupati Inhu agar memberhentikan saudara Kuwat Widiyanto dari jabatannya sebagai kepala dinas Sosial Tenaga Kerja Dan Transmigrasi Kabupaten Indragiri Hulu," Kata Mukson BBA Senin (19/12) di halaman kantor DPRD Kabupaten Inhu.
 
Dikatakan Mukson, permintaan ini karena di nilai Kepala Dinas tidak kooperatif  dalam menentukan upah buruh dan mengambil kebijakan sepihak tanpa keputusan musyawarah Dewan Pengupahan, selain itu honorarium Dewan Pengupahan yang ditiadakan pada anggaran tahun 2016
 
"Meminta kepada bapak bupati kabupaten inhu agar dapat menempatkan yang berkompeten pada jabatan yang membidangi ketenagakerjaan di Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten inhu," paparnya.
 
Selanjutnya, tuntutan buruh yakni menolak UMK Kabupaten Indragiri Hulu tahun 2017 yang telah ditetapkan sepihak oleh Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Inhu. Meminta kepada Bupati Inhu menangkap dan mengadili pengusaha yang tidak membayar upah pekerja sesuai dengan ketentuanyang berlaku. Meminta kepada Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi menolak pencatatan serta jangan memberikan izin kepada serikat pekerja/serikat buruh yang tidak jelas legalitasnya, serta serikat pekerja/serikat buruh yang memiliki dualisme kepemimpinan.

 

KOMENTAR