IBS Riau Gelar Parenting Akbar dan Makan Ikan Dihadiri Menteri Susi

Kamis, 04 Oktober 2018 00:26:50 501
IBS Riau Gelar Parenting Akbar dan Makan Ikan Dihadiri Menteri Susi
Acara di IBS Riau dihadiri Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Susi Pudjiastuti dan UAS

Pekanbaru, Inforiau.co - Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Ihsan Boarding School Riau atau yang biasa dikenal IBS Riau menggelar parenting akbar dan makan bersama, di halaman pesantren, Rabu (03/10/2018).

Acara ini dihadiri oleh Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti, Ustad Abdul Somad dan PLT Gubernur Riau beserta rombongan.

Dalam sambutannya Susi Pudjiastuti menghimbau agar seluruh masyarakat suka makan ikan karena ikan di Indonesia saat ini sudah banyak.

"Dengan banyaknya ikan, pemerintah ingin meningkatkan konsumsi makan ikan untuk penduduk indonesia, agar seluruh masyarakat menyukai makan ikan. Karena ikan lebih sehat daripada daging merah. Dalam ikan tidak ada kolestrol akan tetapi terdapat omega yang bisa bikin pintar dan menaikkan kualitas otak dalam kepala. Kalau anak-anak dari bayi dibuatkan bubur ikan maka dibawah umur 1000 hari kualitas anak akan menjadi juara dikelasnya besok," jelasnya.

Selain itu dalam tausyiahnya Ustad Abdul Somad menjelaskan agar menjaga anak bangsa dari komunis.

"Inti tausyiah saya ialah menjaga anak bangsa dari komunis. Karena kita berpancasila ketuhanan yang maha esa, menjaga kemanusiaan, menjaga persatuan indonesia dan keadilan bagi seluruh rakyat indonesia. Anak dididik dalam kepala bukan hanya ada fisika, kimia, matematika, bahasa inggris tetapi juga ada moral etika islam, akidah akhlak, fiqih maka akan lahirlah pejuang bangsa. Jangan sampai anak dididik tapi orang tua tidak mendukung," ujarnya.

Menteri Susi Pudjiastuti juga menyumbangkan 5 ton ikan dalam acara ini untuk IBS Riau, dimana 2 ton ikan diolah dan dimasak untuk makan bersama dengan seluruh tamu yang hadir, dan selebihnya dibagikan kepada masyarakat sekitar dan beberapa pesantren.

Selanjutnya acara juga diselingi dengan lelang kaligrafi untuk pembangunan asrama putri.Dn/mg1

KOMENTAR