Jalur Lambat Selesai, Pembangunan JPO Semakin Tak Jelas

Senin, 18 Januari 2016 22:37:25 994
Jalur Lambat Selesai, Pembangunan JPO Semakin Tak Jelas
Murid SDN 105 Lintasi Jalan Hr Subrantas di depan Sekolah Mereka
Pekanbaru, inforiau.co - Bertahun-tahun ratusan murid SDN 105 dan 163 Pekanbaru 'menantang maut' ketika harus menyeberangi Jalan raya yang ada di depan sekolah mereka. Sementara keinginan untuk dibuatkan Jembatan Penyeberangan Orang (JPO) semakin jauh dari harapan setelah lahan yang seharusnya menjadi tempat berdirinya JPO saat ini sudah menjadi jalur lambat.
 
Padahal diketahui arus lalu lintas di Jalan HR Subrantas ini padat. Menurut pihak sekolah JPO lah yang menjadi solusi agar keselamatan murid yang menyeberang jalan menuju sekolah tidak terancam.
 
Kepala Sekolah SDN 105 Pekanbaru Sanizar kepada Inforiau beberapa waktu yang lalu tidak mengetahui secara pasti mengenai dibangun atau tidaknya JPO, padahal sebelumnya Dinas Pekerjaan Umum Provinsi Riau sudah pernah meninjau guna perencanaan pembuatan JPO. 
 
"Saya tidak tahu bagaimana kejelasannya, dulu pernah datang pihak Dinas Pekerjaan Umum, waktu itu mereka bahas tentang jembatan penyeberangan orang, kelanjutannya seperti apa kami pihak sekolah tidak dapat kabar. Dan sekarang umpama buat JPO lahannya terbatas, atau mungkin tidak bisa lagi sebab sudah mentok ke ruangan kelas, saya rasa sulit, atau mungkin ada solusi lain," katanya.
 
Seperti diketahui komplek sekolah ini tidak hanya berdiri SDN 105 saja, namun juga SDN 163 Pekanbaru, dan tentu ada ratusan atau ribuan murid yang tiap harinya terpaksa menyeberangi jalan dengan perasaan was-was ditengah lalu lintas yang begitu padatnya. AWI  

KOMENTAR