Kepemimpinan Muflihun Sesuai dengan Karakter Masyarakat Pekanbaru, Mampu Merangkul Semua Pihak

Sabtu, 21 Mei 2022 15:49:13 621
Kepemimpinan Muflihun Sesuai dengan Karakter Masyarakat Pekanbaru, Mampu Merangkul Semua Pihak
Hendri Domo

Pekanbaru - Jika tak ada aral melintang, sekretaris DPRD Riau, Muflihun SSTP diangkat menjadi Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru, dan bakal dilantik pada Senin (23/5/2022).

Melihat rekam jejak karir Muflihun di birokrasi sebagai Sekwan DPRD Riau, salah seorang pegiat media, Hendri Domo menilai Muflihun sangat cocok dengan kondisi Kota Pekanbaru.

"Sekwan kita Muflihun ini sudah teruji di lembaga DPRD sebagai sarangnya politisi level provinsi. Dia mampu menyeimbangkan arus politik pribadi atau kepartaian di dewan dengan sistem birokrasi yang ada. Ini membuktikan bahwa dia selalu berada di tengah. Mengakomodir semua pihak" terang Hendri Domo kepada media pada Sabtu (21/5/2022) siang.

Dia menjelaskan, Kota Pekanbaru sebagai negeri melayu yang heterogen, semua suku bangsa ada di Pekanbaru, cocok dengan pola kepemimpinan di Kota Pekanbaru. Muflihun akan menjadi penyeimbang dan motor penggerak perkembangan ke depannya.

"Beliau ini orangnya netral, takkan membuat keputusan yang merusak keharmonisan warga Pekanbaru. Apalagi selama ini di gedung dewan, kita selalu bercerita tentang bagaimana memajukan wajah kota ke depannya. Nah, saat ini dia memiliki kesempatan itu." terang Hendri Domo ini lagi.

Dia berharap agar warga Kota Pekanbaru mendukung kepemimpinannya. Dukungan warga kota menentukan perkembangan kota ke depannya. (man)

KOMENTAR