Lurah Abe Tinjau Banjir di Bambu Kuning

Rabu, 03 Mei 2017 14:48:00 1465
Lurah Abe Tinjau Banjir di Bambu Kuning
Lurah Abdullah SSTP saat melakukan peninjauan lokasi banjir

Tenayan Raya, Inforiau - Pasca hujan lebat senin sore menyebabkan beberapa kecamatan terendam termasuk banjir di tiga RW 08, 09 dan 11 kelurahan Bambu Kuning terutama lokasi rawan banjir yang sudah jadi langganan setiap tahun.

 

Di lokasi ini, sedikitnya 200 rumah terendam air dengan ketinggian selutut orang dewasa dan menyebabkan aktifitas warga tertanggu.

Demikian disampaikan Lurah Bambu Kuning (BK) Abdullah SSTP saat mengunjungi korban banjir di RW 11, Selasa (2/05/2017) siang. Pada kunjungan ini, Abdullah didampingi LPM, RW dan RT setempat.

Menurut Lurah BK yang akrab disapa Abe, banjir ini bukan lagi permasalahan baru di Wilayah ini, tapi telah berulangkali setiap tahun. Dimana fenomena banjir ini berbeda dengan banjir musiman yang jamak terjadi di luar kota yang berada di daerah dataran rendah dan terdapat aliran sungai, khususnya ketika musim hujan.

Abe berharap warga yang terendam banjir selalu hati-hati terutama anak-anak yang bermain begitu juga dengan penggunaan arus listrik harus selalu waspada, agar tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Disampakan Abe masyarakat disini meminta kepada pemerintah agar jalan ditinggikan, karena susah di lewati setiap antar anak sekolah jalan terendam banjir.

“Kita juga akan koordinasikan dengan instansi terkait di Pemko Pekanbaru bisa meninggikan jalan. Untuk bersama-sama menghimbau masyarakat Bambu Kuning bisa menjaga dan mempelihara DAS dengan Baik. Karena untuk mengatasi bajir itu kuncinya hanya pada DAS yang bersih dan baik,” tutur Mantan Seklur Air Hitam ini

Adapun data warga yang terkena musibah banjir yaitu RW 11/RT 5 sebanyak 35 kk RW 08/RT 01, 02 sebanyak 115 kk RW 09/RT 01,02 sebanyak 55 kk.KIM

KOMENTAR