MPD PKS Kampar Lantik Dewan Pakar Partai, Harapkan Beri Kontribusi Melayani Masyarakat

Senin, 15 Januari 2024 15:46:22 532
MPD PKS Kampar Lantik Dewan Pakar Partai, Harapkan Beri Kontribusi Melayani Masyarakat

Kampar - Majlis Pertimbangan Daerah (MPD) PKS Kabupaten Kampar melantik dewan pakar partai. Dewan pakar ini terdiri dari tokoh Kampar yang ahli di bidangnya masing-masing.

Pelantikan dilaksanakan pada Ahad (14/1/2024) di Hotel Labersa Siak Hulu Kampar. Dihadiri oleh Ketua DPP PKS Bidang Pengembangan Masyarakat Desa, Dr. Syahrul Aidi Maazat, Sekretaris DPP BPW Sumbagut Teguh Sahono, dua Dewan Pakar DPP PKS Irjen Pol (purn) dan Mayor (purn) Khozin Ali, Ketua DPW PKS Riau Ahmad Tarmizi, Ketua Dewan Pakar PKS Riau DR. M. Ikhsan MSc, beserta struktur PKS Kabupaten Kampar.

Ketua MPD PKS Kampar Fahmi SE ME mengharapkan dewan pakar ini mampu memperkuat peran partai dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat Kabupaten Kampar ke depannya.

" Dewan Pakar ini diisi oleh para ahli di bidangnya. Ada ulama, jurnalis senior, ketua KUD, purnawirawan, pengusaha, teknokrat, praktisi, pensiunan ASN, dan lainnya. Mereka kita rangkul agar partai ini nyata memberikan yang terbaik untuk masyarakat Kampar." kata Fahmil.

Ketua DPD PKS Kampar Tamarudin menyampaikan hasil survei terakhir yang sangat bagus. Dimana PKS Kampar bakal menjadi pemenang di Kabupaten Kampar pada Pemilu 2024. Dia mengharapkan hasil survei ini linier dengan hasil Pemilu nantinya.

Sementara itu Dr. Syahrul Aidi mengajak semua elemen yang bergabung dengan PKS agar berkontribusi untuk Negeri. Kata Syahrul Aidi, ambil keberkahan dalam silaturahim ini.

Ketua Dewan Pakar PKS Kampar, Hustia Lc MA dalam sambutannya mewakili anggota, mengucapkan terima kasih atas kepercayaan partai kepada mereka sebagai pengurus Dewan pakar PKS Kampar. ***

KOMENTAR