Pemkab Kuansing Terima Hibah Bangunan

Rabu, 20 Juli 2022 20:16:52 285
Pemkab Kuansing Terima Hibah Bangunan
Penyerahan hibah

Inforiau - Sekretaris Daerah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) Dedy Sambudi menerima hibah barang berupa bangunan gedung perkantoran Pemerintah Kecamatan dari Kementerian Dalam Negeri Republik Indonesia melalui Dirjen Bangda yang diserahkan oleh Sekretaris Dirjen Bangda Nining suryningsih, Rabu ( 20/07 ) di Jakarta

Aset Pemerintah pusat tersebut berupa bangunan perkantoran Kecamatan yang dibangun melalui Dana APBN tahun 2015.

"Iya, Plt. Bupati Kuansing melalui Sekda Kuansing sudah menerima aset bangunan gedung perkantoran Pemerintah Kecamatan dari Kemendagri melalui Dirjen Pembangunan Daerah (Bangda). Bangunan tersebut dibangun dengan dana APBN tahun 2015", kata Plt. Kadis Kominfo Kuansing Samsir Alam, Rabu siang (20/07).

Menurut Samsir Alam yang juga merupakan Kepala Badan Bappendalitbang Kuansing tersebut, sumber pendanaan yang dikucurkan Kementrian Dalam Negeri melalui Dirjen Bangda dalam rangka pemenuhan infrastruktur perlayanan publik berupa Kantor Camat dan rumah Dinas Jabatan camat, antara lain Kantor camat Cerenti.

"Aset yang serahkan merupakan infrastruktur pelayanan publik yakni Kantor Camat Cerenti dan rumah Dinas jabatan. Setelah penanda tanganan Hibah Aset ini, maka aset tersebut didaftarkan sebagai Aset Pemerintaah Daerah, setelah melalui proses di KPKNL. Dengan demikian tugas dan tanggung jawab dalam perawatan sudah berada dipemerintah kabupaten kuansing", urainya.*

KOMENTAR