Pura-pura Beli Motor Curian, Ini yang Terjadi

Payung Sekaki, inforiau - Menyamar sebagai pembeli sepeda motor bodong, tim opsnal Polsek Payung Sekaki berhasil meringkus tiga pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) berinisial, Ad (27), Rh (28) dan Nr (25), Selasa (22/11) siang, di sejumlah tempat berbeda.
Mendapat informasi adanya seseorang yang bisa menyediakan sepeda motor dengan harga murah. Polisi langsung memesan satu sepeda motor kepada pelaku, Ad dengan harga Rp2,5 juta.
"Setelah harga disepakati, pelaku mengajak bertemu di jalan Parit Indah, Kecamatan Bukit Raya, Pekanbaru, sekitar pukul 14.30 WIB. Di sana, kita meringkus Ad bersama dua motor curian," kata Kanit Reskrim Polsek Payung Sekaki, Ipda Noki Laviko, Rabu (23/11).
"Dari sana, langsung kita lakukan pengembangan ke jalan Pesantren, Kecamatan Tenayan Raya dan meringkus Rh. Di tempat itu, kita sita satu motor rakitan yang diduga hasil curian," sambungnya.
Tidak cukup hanya meringkus dua pelaku. Kanit melanjutkan perburuan ke jalan Parit Indah, Gang Keluarga, Kecamatan Bukit Raya. Nr langsung ditangkap saat akan menjual satu sepeda motor seharga Rp4 juta.
"Ketiga pelaku dan empat unit sepeda motor hasil curian telah diamankan di Mapolsek Payung Sekaki untuk proses penyidikan dan pemeriksaan lebih lanjut," tutup Kanit. grc/iin