Binmas Polsek Rumbai Gelar Patroli dan Sosialisasi

Rabu, 22 Juni 2016 09:54:01 891
Binmas Polsek Rumbai Gelar Patroli dan Sosialisasi
Kanit Binmas Polsek Rumbai, Aiptu R. Hutabarat, saat melakukan sosialisasi kepada beberapa pelajar di Masjid Al-Akram, Rumbai.

Rumbai Pesisir, inforiau - Binmas Polsek Rumbai, menggelar patroli serta sosialisasi ke masyarakat di wilayah Kecamatan Rumbai. Hal ini bertujuan sebagai antisipasi terjadinya kejahatan terutama bagi umat muslim yang sedang menjalankan ibadah selama bulan ramadhan.

"Patroli serta sosialisasi yang kita lakukan Binmas Polsek Rumbai ini juga sebagai antisipasi terjadinya C3 ataupun kejahatan jenis lainnya dikalangan masyarakat," sebut Kanit Binmas Polsek Rumbai, Aiptu R. Hutabarat, kepada inforiau, Selasa (21/6) saat melakukan sosialisasi kepada sejumlah pelajar di Masjid Al-Akram

Dia mengatakan, kegiatan ini tidak dilakukan di bulan ramdhan saja, Tetapi juga dilakukan pada hari biasa dan juga kegiatan besar lainya.

"Untuk pam pasar tumpah sendiri, kita meletakan anggota beberapa orang, ditambahkan anggota lantas serta shabara. Ada dua titik pasar ramdhan di wilayah kami. Yaitu, pasar ramadhan PCR serta pasar ramadhan di daerah kelurah sri meranti," terang kanit

Untuk masalah sosialisai, babhinkhatibmas kita turun lansung kelapangan, baik itu sosialisasi pedagang yang berjualan mercun, serta sosialisasi kerumah-rumah antisipasi terjadinya kejahatan.

"Apabila kita menemukan pedagang mercun yang berbahaya, kita akan memberikan teguran kepada dia, serta lansung menahan dan mengambil barang dagangan mereka untuk dilakukan sita. Sedangkan untuk rumah makan, disini rumah makan yang buka hanya rumah makan yang non muslim, itupun mereka menutupnya dengan menggunakan tirai," tutup Roi. ARI

KOMENTAR