Jupri Resmi Jabat Pjs Desa Pulau Permai

Kamis, 06 September 2018 11:49:58 1336
Jupri Resmi Jabat Pjs Desa Pulau Permai
Jupri Pjs Kades Pulau Permai.

TAMBANG, INFORIAU.co - Sesuai surat Bupati Kampar yang memutuskan bahwasanya Jupri SPd mendapatkan jabatan baru sebagai pejabat sementara ( Pjs) Kepala Desa Pulau Permai Kecamatan Tambang.

Camat Tambang, Al Kautsar, yang langsung mengantarkan tugas yang di hadiri oleh BPD Kaur dan aparatur pemerintah Desa Pulau Permai mengatakan, secepatnya sebagai Pjs Jupri harus menyelenggarakan pemerintahan desa sebaik mungkin

"Saya ingin setiap kebijakan atau keputusan hendaknya di ambil sangat bijaksana dan itu di laporkan ke pihak pemerintahan kecamatan, " katanya, Kamis (6/9)

Sementara itu dari surat keputusan Bupati Kampar yang dibacakan oleh camat terkuak sudah bahwasanya pemberhentian sementara Kades Pulau Permai Jhonneri dikarenakan dari hasil lembaran pemeriksaan dari Inspektorat ( LHP) Kabupaten Kampar yang membuktikan bahwa Jhonneri terbukti melakukan tindakan yang menyalahi aturan.

Gejolak desa ini sudah lama terjadi bahkan di buktikan dengan demonstrasi masayarakat ke kantor desa, yang berlangsung beberapa kali dengan tuntutan masayarakat persoalan pembangunan fisik yang menggunakan dana desa.

Terakhir camat meminta kepada Jupri dan Kaur yang ada agar melakukan tugas masing masing sesuai dengan tupoksi supaya roda pemerintahan berjalan sesuai dengan harapan. (hen)

KOMENTAR