PAUD dan TK PN2 Pekanbaru Ikuti Berbagai Lomba

Rabu, 16 Agustus 2017 17:47:35 1025
PAUD dan TK PN2 Pekanbaru Ikuti Berbagai Lomba
Guru dan Murid PAUD dan TK Pembina Negeri 2 Pelanbaru sela-sela kegiatan lomba dalam rangka HUT RI ke 72

Pekanbaru, Inforiau.co -Memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) ke-72, puluhan murid dari Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Taman Kanak-kanak (TK) Pembina Negeri 2 Pekanbaru serta orang tua wali murid, Rabu (16/8/2017) mengikuti berbagai perlombaan.

 

Kegiatan perlombaan tersebut merupakan inisiatif dari Kepala Sekolah, Komite dan orang tua murid, yang dilaksanakan di lapangan TK Pembina Negeri 2 Pekanbaru.

 

Tampak hadir pada pembukaan acara ini Kepala Sekolah Warni S.Pdi, Ketua Komite, Ardiah Juwita dan pengurus lainnya, Guru-guru Paud dan TK serta seluruh wali murid.

 

Murid Paud dan TK serta orang tuanya ikut ambil bagian dalam lomba ini, beberapa kegiatan yang diperlombakan antara lain Lomba bagi anak-anak yakni makan kerupuk, joget balon dan lomba menyusun balok sedangkan lomba untuk para orang tua murid yakni, joget balon, tarik tambang dan merias wajah dengan cara tutup mata.

 

Mengawali kegiatan ini, Kepala Sekolah TK Pembina Negeri 2 Pekanbaru Warni S.Pdi memberikan sambutannya dan menyampaikan bahwa acara ini dilaksanakan dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia Ke-72 tahun 2017.

 

"Melalui momen ini diharapkan anak-anak dapat berkreasi dan sekaligus bersosialisasi, sehingga syaraf motorik anak dapat berkembang lebih baik untuk menunjang pertumbuhan anak yang lebih baik pula dan sebaliknya bagi orang tua dapat menjalin silaturrahmi secara berkesinambungan," kata Kepsek TK Pembina 2 Negeri Pekanbaru Warni, S.Pdi kepada inforiau.

 

Sementara itu, Ketua Komite Sekolah PAUD dan TK, Ardiah Juwita pada kesempatan ini juga memberikan sambutannya dan menyampaikan bahwa dirinya sangat mendukung kegiatan ini, karena sangat bermanfaat untuk menunjang perkembangan anak. kim

KOMENTAR