33 Team Pacu Sampan,Siap Perebutkan Piala Gubri
Selasa, 15 November 2016 18:51:29 970

Ka Biro harian inforiau kampar yang akan ikut memperebutkan piala gubernur riau
Tambang,inforiau-Sebanyak 41 Team Pacu Sampan di danau bokuok siap bertarung di event Maawuo danau bokuok yang memperebutkan piala gubernur riau yang akan di mulai pada hari Rabu,16/11/16.
Team yang bertarung kali ini bukan saja berasal dari kecamatan tambang,namun di ikuti juga oleh kecamatan lainnya,seperti kampar timur,kampar,Siak Hulu,Bangkinang,Salo dan Tambang sendiri sebagai tuan rumah.
Pacu Sampan ini tidak hanya seremonial saja dalam rangkaian kegiatan Maawuo danau bokuok karena ini memperebutkan piala bergulir dari gubernur riau tentunya tidak main main,ada aturan yang harus di disepakati setiap perserta.
Dalam aturan yang di sepakati setiap peserta harus memakai seragam dan ikuti aturan standard dari atlet dayung,karena ini juga merupakan ajang mencari bakat bagi atlet dayung kampar nantinya.
Rute pacu sampan ini mempunyai jarak tempuh sepanjang 500 meter dan itu harus dilalui seperti jarum.
Sistem perlombaan memakai sistem gugur yang mana setiap yang kalah di nyatakan gugur oleh panitia,keputusan panita mutlak dan tidak bisa di ganggu gugat.
Adapun hadiah yang di perebutkan oleh peserta dan di sediakan oleh panitia adalah juara 1 akan mendapatkan Rp 6 juta,juara 2,Rp 4 juta dan terakhir juara 3 sebesar Rp 2 juta.selain hadiah panitia juga sudah mempersiapkan piala bergulir yang insyaallah akan di berikan langsung nanti oleh gubernur riau.IR