Bupati Buka Rakor Pejabat Pemkab Siak

Rabu, 13 April 2016 09:57:00 703
Bupati Buka Rakor Pejabat Pemkab Siak
Bupati Siak saat membuka rakor pejabat pemerintahan siak di gedung Tengku Mahratu, Kelurahan Kampung Dalam, Kecamatan Siak, Selasa (12/4)
Siak Sri Indrapura, inforiau.co - Bupati Siak Drs H Syamsuar M.Si didampingi Wakilnya Drs H Alfedri M,Si secara langsung membuka Rapat Koordinasi (Rakor) Pejabat Pemerintah Daerah Kabupaten Siak Tahun 2016 di gedung Tengku Mahratu, Kelurahan Kampung Dalam, Kecamatan Siak, Selasa (12/4).
 
Hadir pada acara tersebut, Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (BPMPD) Kabupaten Siak H.Abdul Razak,SH,MH, Kapolres Siak AKBP Ino Harianto,SIK, Kejari Siak, Staf Ahli Bupati Siak, Camat, Lurah, Penghulu, Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) dan Badan Perwakilan Kampung  (BAPEKAM) se-Kabupaten Siak, serta para Kepala Badan,Kantor,Dinas yang ada di lingkungan Pemkab Siak.
 
Arahan yang disampaikan oleh Bupati Siak Drs.H.Syamsuar,M.Si menyebutkan, rapat koordinasi pejabat Pemerintah Kabupaten Siak yang kita gelar pada hari ini, sangat penting sekali bagi seluruh aparatur yang ada di Kabupaten Siak, sebab dengan rapat koordinasi ini, akan dibicarakan berbagai program pembangunan yang akan dilaksanakan, baik untuk tahun 2016 ini, maupun pada tahun 2017 nanti, inilah pentingnya rapat koordinasi bagi aparatur Siak sebagai pemangku kepentingan masyarakat dan hajat hidup orang banyak.
 
Pada saat penyampaian arahan tersebut, Syamsuar sangat berharap, agar seluruh Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) yang ada dilingkungan Pemkab Siak, kemudian para Camat, Lurah, Penghulu hingga pada masyarakat paling bawah, untuk melaksanakan kegiatan pembangunan yang di lakukan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Siak  ini, harus saling bahu membahu, Untuk memajukan daerah ini, tidak bisa hanya dilakukan oleh Pejabat Pemerintah Daerah saja, akan tetapi semuanya harus terlibat didalamnya, sehingga apa yang kita harapkan bisa terwujut,"ujar Bupati penuh harap.  
 
Kata Syamsuar, untuk membangun daerah yang kita cintai ini, bila dilakukan secara bersama-sama, dan saling bahu-membahu, maka sebesar apapun persoalan tersebut, Insya Allah bisa diselesaikan, oleh sebab itu kita harus saling bahu membahu, bergotong royong dan saling melakukan kerjasama, kemudian jangan mempersulit dalam urusan, ini penting dalam mewujutkan Visi - Misi yang akan kita jalankan sebagaiman yang telah disampaikan pada saat Kampanye Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (Pilkada) kemarin.
 
Saya berharap pada Penghulu dan Pemerintahan Kampung, dan Camat untuk tahun 2017 nanti, sebagaimana Visi Misi yang telah dibuat oleh Pemerintah Daerah, harus terintegrasi dengan baik sesuai Nawacita yang telah di programkan oleh Presiden RI Joko Widodo.Harap Syamsuar membeberkan. MAN

KOMENTAR