Mahasiswa Kukerta UR Adakan Pelatihan Manasik Haji

Muara Rumbai, inforiau - Dalam rangka menyambut Hari Raya Idul Adha, Tim Kuliah Kerja Nyata (Kukerta) Universitas Riau, Kecamatan Rambah Hilir, Kabupaten Rokan Hulu, bekerja sama dengan KUA Kecamatan Rambah Hilir mengadakan Manasik Haji tingkat TK/RA Se-kecamatan Rambah Hilir.
Pelatihan ini diikuti oleh 349 anak dari 12 TK/RA se-kecamatan Rambah Hilir, yang berlangsung Sabtu 27 Agustus 2016 di Lapangan Kantor Camat Kecamatan Rambah Hilir. Tampak anak-anak terlihat sangat antusias mengikuti kegiatan tersebut.
Selama kegiatan berlangsung, anak-anak dipandu oleh Kepala KUA Kecamatan Rambah Hilir, H Ahmadi SHi dan juga didampingi oleh panitia manasik haji dari Tim Kukerta UR yang diketuai oleh Vicky Andrian Dwi Prabowo.
"Pelatihan ini pertama kalinya yang diadakan oleh Tim Kukerta UR di Kecamatan Rambah Hilir. Hal ini mendapat tanggapan positif dari guru dan juga orang tua," kata Vicky Andrian Dwi Prabowo.
Pihaknya berharap agar kegiatan ini tetap diadakan setiap tahunnya. AGR